Libero.id - Jordi Amat dan Sandy Walsh, sudah beberapa hari berada di Indonesia dan keduanya baru saja menjalani tes kesehatan selama kurang lebih 4 jam di sebuah rumah sakit di Jakarta pada Selasa (17/5). Keduanya juga didampingi oleh Kepala Medis PSSI, Syarif Alwi.
Pemeriksaan melingkupi fisik dan psikologi. Hal itu dilakukan untuk memastikan Amat dan Walsh sehat secara jasmani dan rohani. Semua itu untuk kelanjutan proses naturalisasi. Selanjutnya, hasil dari tes tersebut akan diteruskan ke pihak Kemenkumham.
“Hari ini Jordi dan Sandy menjalani serangkaian tes kesehatan. Ini penting dilakukan karena hasil dari pemeriksaan ini menjadi salah satu persyaratan yang harus dilaporkan ke Kemenkumham," tutur Ketum PSSI, Iwan Bule dikutip dari laman resmi PSSI.
Jordi Amat dan Sandy Walsh menjalani sesi medical check up di salah satu rumah sakit di Jakarta pada Kamis (17/5) siang. Dalam sesi medical check up itu, ikut mendampingi perwakilan PSSI, yakni Head of Medical, dokter Syarif Alwi.#KitaGaruda #MeraihImpian pic.twitter.com/PWunDcayjD
— PSSI (@PSSI) May 17, 2022
Bukan hanya tes kesehatan, keduanya juga dijadwalkan menjalani proses wawancara dengan Badan Intelijen Negara (BIN).
Proses naturalisasi Amat dan Walsh memang tengah dipercepat. PSSI berharap keduanya sudah bisa berseragam Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait, pada Juni mendatang.
Semoga segala sesuatunya dilancarkan.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini