Brad Maloney
Libero.id - Meski Malaysia dipastikan gagal meraih emas pada ajang SEA Games 2021, tetapi Brad Maloney cukup senang karean ia berhasil membentuk tim yang matang dan kuat untuk memenuhi misi sebenarnya yakni Piala Asia U-23 di Uzbekistan pada bulan Juni.
Malaysia menjadi satu-satunya negara yang melaju ke semifinal tanpa menggunakan kuota tiga pemain senior di Vietnam karena misi utama Maloney adalah menguji kualitas pemain muda mereka agar lebih siap menghadapi Piala Asia U-23.
Mukhairi Ajmal dkk tidak terkalahkan selama penyisihan grup, dan melakukan perlawanan sengit sampai perpanjangan waktu sebelum kalah tipis 1-0 dari juara bertahan Vietnam di semifinal pada hari Kamis (19/05/2022).
Kalah di padang, menang di hati…
Presiden Persatuan Bolasepak Malaysia, Datuk Haji Hamidin Haji Mohd Amin menyambut ketibaan skuad Harimau Malaya B-23 kendalian Brad Maloney di Hanoi, semalam.
▶️ Baca penuh di https://t.co/HH3Y6Zf81A pic.twitter.com/Nz2ZCpK7f4
— FA Malaysia (@FAM_Malaysia) May 21, 2022
“Tujuan utama kami adalah memberikan eksposur kepada pemain muda, terutama untuk dibawa ke Piala AFC bulan depan" ujar Maloney kepada awak media.
"Bagi saya itu hal yang baik mereka mendapat paparan awal. Setelah ini kami fokus pada Piala AFC. Jika para pemain tidak cedera dan sebagainya, mereka akan dibawa ke Uzbekistan"
Turun tanpa target di SEA Games ke-31, Tim Harimau Malaya berharap bisa membawa pulang perunggu saat melawan Indonesia pada hari Minggu (22/05/2022).
Secara keseluruhan Maloney bangga dengan semangat juang dan determinasi yang ditampilkan anak buahnya sepanjang 120 menit saat menghadapi Vietnam.
“Saya sangat bangga dengan tim ini karena mereka bekerja keras dan bermain dengan sepenuh hati. Kami hanya punya waktu satu hari untuk pulih dari pertandingan sebelumnya (Kamboja),” pungkas mantan pelatih Timnas Malaysia U-19 tersebut.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini