Lukaku Dipastikan Absen Saat Belgia Jumpa Polandia di Lanjutan UEFA Nations League

"Martinez ingin Belgia menang setelah kekalahan dari Belanda di pertandingan pertama"

Berita | 07 June 2022, 18:10
Lukaku Dipastikan Absen Saat Belgia Jumpa Polandia di Lanjutan UEFA Nations League

Libero.id - Bintang Belgia, Romelu Lukaku, akan melewatkan pertandingan Liga Bangsa-Bangsa saat melawan Polandia karena cedera saat pertandingan melawan Belanda pada Sabtu (4/6/22).

Tim asuhan Martinez kini menduduki peringkat kedua dunia, Namun, pada hari itu mereka benar-benar dikalahkan dengan skor mencolok 4-1 oleh Belanda, tim besutan Louis van Gaal.

Lukaku tertatih-tatih di babak pertama saat skor masih imbang, sebelum gol dari Steven Bergwijn, Denzel Dumfries, dan Memphis Depay memastikan kemenangan pertama Belanda di kandang Belgia sejak 1997.

Belgia mengkonfirmasi pada hari Senin bahwa striker Chelsea akan absen untuk pertandingan dengan Polandia pada Kamis (9/6/22).

Setan Merah menambahkan, Lukaku telah memulai perawatan, sehingga tidak jelas apakah dia akan fit untuk tampil untuk pertandingan yang tersisa pada bulan Juni melawan Wales dan pertandingan melawan Polandia.

Martinez mungkin akan tanpa stiker andalannya saat Belgia melakukan persiapan untuk Piala Dunia mereka di Qatar, pelatih Setan Merah mendesak timnya untuk bekerja keras saat melawan Polandia.

"Kekalahan dari Belanda mengingatkan kami pada level yang harus kami capai untuk Piala Dunia," katanya kepada wartawan.

"Jenis pertandingan sulit ini akan membantu kami berkembang. Kami tidak suka kalah tapi kami akan belajar. Ini adalah proses yang berkelanjutan, dan ujian berikutnya akan segera datang melawan Polandia."

Kekalahan dari Belanda juga merupakan kekalahan pertama Belgia di kandang melawan tim mana pun sejak September 2017, sementara itu adalah pertama kalinya Setan Merah kebobolan empat gol di kandang sejak Oktober 2010.

Polandia mengunjungi Brussel dalam pertandingan Grup 4 Liga A berikutnya dan pelatih Czeslaw Michniewicz memprediksi Belgia akan berjuang untuk mendapatkan kemenangan setelah dikalahkan oleh Belanda.

"Belanda menang 4-1 di Belgia, tetapi kedua tim bisa saja mencetak lebih banyak gol, Belgia memiliki banyak peluang, banyak bola mati," kata Michniewicz.

"Kami akan mengadakan pertemuan yang menarik dengan tim yang memiliki banyak individu berkelas. Belgia akan termotivasi setelah kekalahan yang begitu berat."

(wigih pambudi/wp)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network