Marc Klok Ungkap Rahasia Indonesia Bisa Kalahkan Kuwait, Ini Jawabannya

"Gol penaltinya membukakan jalan untuk kemenangan Skuad Garuda..."

Berita | 10 June 2022, 04:08
Marc Klok Ungkap Rahasia Indonesia Bisa Kalahkan Kuwait, Ini Jawabannya

Libero.id - Marc Klok menjadi salah satu pemain penting dalam kemenangan Timnas Indonesia vs Kuwait di laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (08/06/2022).

Berperan sebagai gelandang tengah bersama Ricky Kambuaya, Klok berusaha menjaga tempo permainan Skuad Garuda agar tak melakukan kesalahan di awal laga.

Pemain Persib Bandung itu juga membantu rekan-rekan setimnya dalam menyusun serangan. Klok menghadirkan peluang emas pertama bagi Indonesia di menit ke-16 ketika manuver operan satu-dua dengan Saddi Ramdani hampir berbuah gol andai sepakan Klok tidak melebar ke sisi kanan gawang.

Klok seakan ketagihan melakukan siasat yang sama untuk membuka peluang. Operan satu-dua yang dilakukan dengan Stefano Lilipaly hampir membuahkan gol. Namun lagi-lagi tendangannya masih menyamping.

Anak asuh Shin Tae-yong sendiri harus tertinggal terlebih dahulu oleh anak asuh Vitezslav Lavicka pada menit ke-41 melalui gol yang diciptakan oleh Yousef Nasser.

Namun, Klok hadir menjadi penyelamat ketika berhasil mengemban tanggungjawab besar saat dipercaya menjadi ekskutor tendangan penalti.

Keberhasilannya dalam mengeksekusi penalti tersebut tidak lepas dari rasa optimis serta keinginan besar para pemain untuk bisa mentas di Piala Asia 2023.

"Ketika datang ke sini (Kuwait), saya mengatakan kepada teman-teman jangan hanya main-main, tapi kita mau menang dan lolos ke Piala Asia 2023" ujar Klok saat diwawancarai oleh Indosiar.

"Sudah 15 tahun kita tidak dapat lolos dan ekspektasi kita pasti ingin lolos" lanjutnya.

Gol tersebut merupakan yang pertama bagi Klok untuk Timnas Indonesia. Keberhasilan Klok mencetak gol penyama kedudukan membuat motivasi anak asuh Shin-Tae Yong meningkat di babak kedua. Hal itu dibuktikan lewat gol cepat di menit ke-47 melalui kaki Rachmat Irianto.

Lebih lanjut, mantan pemain PSM Makassar ini menegaskan bahwa dirinya serta penggawa Skuad Garuda sudah percaya diri sejak awal laga sehingga mendapati kemenangan menjadi hal yang sangat membanggakan untuknya dan tim.

"Jika kita tidak percaya diri, pasti tidak akan menang juga dan kemenangan ini benar-benar sangat membuat saya bangga" pungkasnya.

Selanjutnya Indonesia akan menghadapi timnas Yordania pada hari Minggu (12/06/2022).

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network