Timnas Inggris
Libero.id - Siapa sangka tim nasional Inggris dihajar habis-habisan Hungaria. Skor 0-4 tidak terjadi di Budapest, melainkan Molineaux Stadium, kandang Wolverhampton Wanderers.
Pada matchday keempat UEFA Nations League 2022/2023, Rabu (15/6/2022) dini hari WIB, The Three Lions kedatangan The Magical Magyars. Hasilnya, sangat mengejutkan. Optimisme para pemain berubah menjadi malapetaka saat Rolland Sallai mencetak dua gol, diikuti Zsolt Nagy, dan Daniel Gazdag. Hungaria memberikan Inggris kekalahan memalukan pertama sejak 1954.
Evaluasi dan analisis atas kekalahan itu segera dilakukan. Sama seperti dalam tiga pertandingan sebelumnya, tim asuhan Gareth Southgate itu lesu sejak awal. Mereka berjuang untuk menciptakan peluang dan tampak menyedihkan di pertahanan.
Nah, berikut ini 5 analisis fakta kekalahan menyakitkan Inggris dari Hungaria:
1. Perjuangan Inggris berakhir sebelum waktunya
Tanpa satu kemenangan dalam empat pertandingan, Inggris secara resmi gagal mencapai fase knock-out. Mereka duduk di posisi terbawah grup, menatap degradasi yang memalukan ke Liga B.
The Three Lions terlihat di bawah performa setiap pertandingan. Mereka gagal mencetak gol dari permainan terbuka. Satu-satunya gol mereka datang dari titik penalti oleh Harry Kane saat melawan Jerman.
England's loss to Hungary was the first time they've lost at home by 4+ goals without scoring in their history ? pic.twitter.com/ss26ONg3xY
— ESPN UK (@ESPNUK) June 15, 2022
2. Rolland Sallai jadi aktor utama
Sallai hanya mencetak enam gol internasional untuk Hungaria dalam 38 pertandingan sebelumnya. Tapi, melawan Inggris, dia menambahkan dua lagi dengan cara spektakuler.
Upaya pertamanya mungkin kebetulan. Aksi sang gelandang dibelokkan sebelum finish di atas jaring oleh Aaron Ramsdale, meski sepakannya tepat sasaran. Pemain berusia 25 tahun itu kemudian menggandakan keunggulan Hungaria di babak kedua. Dia menghasilkan penyelesaian yang bagus melalui kaki Ramsdale. Sebuah gol yang indah dan tidak diragukan lagi.
3. Inggris bermain seperti tanpa gairah
Sama seperti di pertandingan sebelumnya, Inggris juga tidak memiliki gairah. Mereka bermain tanpa arah dan tujuan yang jelas. Para pemain terlihat lelah. Mungkin karena musim yang panjang dan penuh tantangan dengan klub masing-masing, serta belum sempat liburan musim panas.
Tuan rumah hanya berhasil melakukan dua tembakan tepat sasaran dari 10 upaya. Tidak ada yang terlalu merepotkan bagi penjaga gawang Hungaria, Denes Dibusz. Pemain Inggris seolah-olah tidak ingin bermain, tidak menunjukkan perlawanan, atau keinginan. Mereka hanya membiarkan tim tamu bersenang-senang.
?️ "Football is emotional."
More from Gareth Southgate after England lost 4-0 to Hungary last night ? pic.twitter.com/oT0unxoMib
— Sky Sports News (@SkySportsNews) June 15, 2022
4. Hungaria menciptakan sejarah
Itu adalah malam yang hebat bagi Hungaria. Mereka mengamankan kemenangan pertama di tanah Inggris sejak November 1953. Saat itu, The Magical Magyars mengamankan kemenangan 6-3 yang menakjubkan. Selain itu, hasil di Molineux adalah kemenangan terbesar mereka atas Inggris sejak 1954 ketika unggul 7-1.
Hasil itu juga menjadi pertama kalinya dalam 60 tahun Hungaria berhasil mencetak dua gol melawan The Three Lions. Mereka tidak pernah berhasil mencetak lebih dari sekali dalam pertandingan melawan Inggris dalam 16 pertandingan sebelumnya.
5. Inggris harus segera berbenah
Setelah menjadi bulan yang buruk, Inggris harus move on dan serius mempersiapkan Piala Dunia 2022 hanya dalam waktu lima bulan. Tidak ada pertanyaan tentang kualitas tim. Tapi, penampilan di Nations League benar-benar meragukan kemampuan mereka untuk tampil secara kolektif.
Tentu, ada banyak pemain kunci yang absen dalam laga ini, seperti Jordan Henderson. Tapi, tetap tidak ada alasan untuk penampilan buruk seperti itu. Apalagi, mereka masih memiliki dua pertandingan lagi melawan Jerman dan Italia pada September 2022, atau beberapa pekan sebelum turnamen di Qatar.
Nations League.14.06.2022
England - Hungary.England on their knees before and after the game. pic.twitter.com/IskfWAmWhn
— HooligansTV (@HooligansTV_eu) June 15, 2022
(mochamad rahmatul haq/anda)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini