Timnas Thailand U-19
Libero.id - Jelang berlaga di pentas Piala AFF U-19 2022 di Indonesia, timnas Thailand U-19 yang diasuh oleh Salvador Valero Garcia mendapat hasil yang kurang memuaskan dalam laga uji coba terakhir mereka.
Piala AFF U-19 2022 sendiri bakal digelar dari tanggal 2-15 Juli 2022.
Baru-baru ini, pada hari Minggu (26/06/2022), di Chang Beer Stadium, para muda War Elephant mengelar laga uji coba melawan Ban Bueng FC jelang terbang ke Indonesia.
Dalam laga tersebut, Nattakit Butsing dkk harus puas mendapati hasil imbang 0-0.
Ban Bueng FC mendapat gol pertama 1-0 melalui aksi Adisak Yochaon. Thailand sendiri baru bisa menyamakan kedudukan 1-1 melalui gol yang diciptakan oleh Winai Aim-oat beberapa menit sebelum laga berakhir.
Meski ditahan imbang, Salvador Valero Garcia sendiri merasa permainan anak asuhnya semakin berkembang.
“Sejauh ini para pemain kami mampu mempertahankan level permainan yang bagus. dan percaya bahwa turnamen yang akan kita mainkan di Indonesia Setiap orang akan mampu unjuk gigi dengan baik untuk tujuan tim. Mulai sekarang kita akan punya waktu untuk memulihkan tubuh kita. Dan latihan lagi, termasuk sempat latihan di Indonesia menyesuaikan cuaca dan lapangan agar terbiasa."
Thailand sendiri berada di Grup A bersama Indonesia, Myanmar, Vietnam, Brunei dan Filipina.
(muflih miftahul kamal/muf)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini