Lolos ke Semifinal Zona ASEAN, PSM Jadi Harapan Indonesia di Piala AFC 2022

"PSM bukan juara liga yang back to back. Tapi, mereka serius di ajang internasional."

Analisis | 01 July 2022, 07:04
Lolos ke Semifinal Zona ASEAN, PSM Jadi Harapan Indonesia di Piala AFC 2022

Libero.id - Nasib berbeda dialami dua utusan Indonesia di Piala AFC 2022. PSM Makassar melangkah ke semifinal Zona ASEAN setelah Kuala Lumpur City hanya mampu mengalahkan Tampines Rovers 2-1. Sementara kemenangan 5-1 Kedah Darul Aman atas Visakha FC membuat Bali United mengucapkan selamat tinggal.

PSM Makassar dipastikan lolos sebagai juara grup H. Juku Eja unggul selisih gol dari Kuala Lumpur City yang memiliki jumlah poin sama.

Pasukan Bernardo Tavares sudah menyelesaikan dua laga Grup H pada 24 dan 27 Juni 2022. PSM Makassar berhasil menahan imbang Kuala Lumpur City tanpa gol. Kemudian, mengalahkan Tampines Rovers 3-1. Artinya, selisih gol digunakan untuk menentukan tim.

Dan, berhubung  Hougang United Viettel di Grup I dan Visakha FC menyerah dari Kedah Darul Aman di Grup G, maka PSM Makassar dan Kuala Lumpur City sama-sama ke semifinal.

Di semifinal Zona ASEAN, PSM Makassar dan Kedah Darul Aman akan berjumpa. Sementara Viettel akan menghadapi Kuala Lumpur City. Pertandingan akan diselenggarakan pada 9 dan 10 Agustus 2022. Hanya saja tempatnya belum ditentukan, dan kemungkinan digelar sekali.

Nantinya, pemenang dari Zona ASEAN akan berjumpa dengan pemenangan di tiga zona lainnya, yaitu Zona Asia Barat, Asia Timur, dan Asia Tengah. 

(andri ananto/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network