Ambisi Asisten Shin Tae-yong di Piala AFF U-19 2022

"Ayo semangat Skuad Garuda Muda!"

Analisis | 01 July 2022, 17:04
Ambisi Asisten Shin Tae-yong di Piala AFF U-19 2022

Libero.id - Mantan bek timnas Indonesia yang kini menjabat sebagai asisten coach Shin Tae-yong, Nova Arianto curhat di media sosial soal kondisi timnas Indonesia sebelum pergelaran Piala AFF U-19 2022.

Pria berusia 43 tahun itu mengaku cukup antusias menyambut Piala AFF U-19. Dalam curhatannya itu, Nova Arianto memiliki harapan yang besar untuk skuad Garuda Muda dan menyinggung soal mental para pemain.

Apalagi, pada event Piala AFF U-19 ini digelar di Indonesia. Sehingga tekanan dari suporter tentu cukup kuat.

"Kuatkan Mental, fokus dan kerja keras apalagi kami akan bermain dihadapan supporter Timnas Indonesia," tulisnya dalam instagram pribadinya @novaarianto30, Jumat (01/07/2022).

Selain itu, eks pemain Persib Bandung itu juga ingin Ronaldo Kwateh dkk tampil maksimal di Piala AFF U-19 2022.

"Berikan yang terbaik dan pemain harus mau mengorbankan diri untuk sebuah kebanggaan lambang Garuda di dada. Mohon doa dan dukungan dari semua pecinta Tim Nasional,"

Skuad Garuda Muda akan mulai bermain pada hari Sabtu (02/07/2022), dengan menghadapi timnas Vietnam U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network