Palermo
Libero.id - Kegemaran City Football Group menguasai klub-klub sepakbola dari berbagai penjuru bumi berlanjut. Yang terbaru, pemilik Manchester City itu sukses mengakuisisi 80% saham Palermo dengan 13 juta euro (Rp202 miliar). Itu berarti lima kali lebih murah dari harga Erling Haaland, 60 juta euro (Rp937 miliar).
Berdasarkan sumber dari media Italia, pemilik Man City telah berhasil menyelesaikan klub sepakbola ke-11 dengan sangat mulus.
Keberhasilan ini sekaligus membuat Man City menyelamatkan Palermo dari kehancuran. Pasalnya, klub dari Pulau Sisilia itu mengalami kesulitan keuangan dalam beberapa tahun terakhir dan bangkrut pada 2019 sebelum direstrukturisasi dan harus memulai dari kasta keempat.
Musim depan, Palermo berada di Serie B setelah promosi dari Serie C musim lalu. Meski di kasta ketiga, klub yang pernah diperkuat Paulo Dybala, Javier Pastore, hingga Edinson Cavani itu memiliki rata-rata 31.000 penonton selama play-off musim lalu.
All done! ??
Palermo FC has new owners. The Football City Group have officially acquired the Rosanero. It’s a new chapter in the history of this Sicilian club. pic.twitter.com/UJnJI97SB2
— Sicilian Football (@SicilianCalcio) July 1, 2022
Menariknya, harga 80% saham Palermo ternyata sangat murah. Nominalnya hanya 13 juta euro (Rp202 miliar). Bandingkan dengan pembelian Jack Grealish dari Aston Villa musim lalu senilai 100 juta pounds (Rp1,8 triliun). Bahkan, harga Palermo jauh lebih murah dari transfer Erling Haaland, bebarap pekan lalu.
Dengan keberhasilan ini, City Football Group memiliki 11 klub dari segala penjuru bumi. Mereka punya New York City FC di MLS. Lalu, Girona FC di Spanyol, Troyes di Prancis, atau Lommel di Belgia. Di klub-klub itulah Man City sering mengirim pemain pinjaman untuk mendapatkan pengalaman.
City Football Group juga memiliki klub di Australia, Melbourne City. Kemudian, Montevideo City Torque di Uruguay, Mumbai City di India, dan Sichuan Jiuniu di China. Mereka juga menjadi pemegang saham minoritas klub Jepang, Yokohama F. Marinos.
Jadi, layak dinantikan apakah Palermo musim depan akan menjadi Man City KW atau tidak? Pasalnya, musim lalu dengan meminjamkan pemain-pemain The Citizens, Girona berhasil promosi dari Segunda Division ke La Liga.
The City Group have officially acquired Italian side Palermo.
The Sicilian club become the ELEVENTH team to be owned by the City Group. pic.twitter.com/Z9zuJiaBeh
— Oddschanger (@Oddschanger) July 1, 2022
(diaz alvioriki/anda)
16-12-2023 | ||
Manchester City | 2 - 2 | Crystal Palace |
10-12-2023 | ||
Luton Town | 1 - 2 | Manchester City |
07-12-2023 | ||
Aston Villa | 1 - 0 | Manchester City |
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini