Andre Belotti
Libero.id - Andrea Belotti adalah salah satu penyerang tersubur di Serie A. Selama 7 tahun bermain untuk Torino, pesepakbola kelahiran 20 Desember 1993 itu telah mencetak total 113 gol dalam 251 pertandingan. Kini, penyerang asli Italia itu meninggalkan Stadio Olimpico Grande Torino, Turin.
Hari-hari Andrea Belotti di Torino berjalan dengan sangat baik dan nyaris sempurna. Di klub merah marum itu, dia menjadi ikon yang dipuja ribuan pendukung.
Sejak datang ke Turin pada 2015, Andrea Belotti menjadi pemain yang paling berbahaya di lini depan sangat konsisten mencetak gol lebih dari dua digit setiap musim, kecuali musim 2021/2022 saat hanya mecatatkan 8 gol dan 1 assist di Serie-A.
Musim tersubur Andrea Belotti di Serie A datang pada 2016/2017. Saat itu, berhasil mencetak 26 gol dan menyumbangkan 6 assist.
Namun, setelah bermain 7 tahun di Torino, pemain berusia 28 tahun itu menolak memperpanjang kontrak yang habis pada 30 Juni 2022. Dia berstatus free agent di bursa transfer musim panas ini, dan telah membuat beberapa klub bersaing untuk mendapatkan tanda tangannya.
"Andrea yang terhormat, kami mengakui keputusan anda untuk memulai pengalaman baru. Mulai hari ini kami mengambil jalan yang berbeda," bunyi pernyataan resmi Torino di situsnya.
? Andrea Belotti is very close to AS Monaco. Agreement on a 3-year-deal and will receive a €3.5M-a-year salary. ???? pic.twitter.com/xKiMDeFUTJ
— Michael Rincón ?✍? (@MykeRincon) July 2, 2022
"Kami menghabiskan tujuh musim bersama, yang dalam sepakbola modern, dan mewakili ikatan yang sangat solid. Kami selalu berbagi dengan gairah suka maupun duka, dengan emosi dan kekecewaan yang sama.
"Kami berterima kasih atas semua yang anda berikan kepada kami. Bangga dengan apa yang telah anda lakukan untuk Torino. Kami salut dengan anda, dan semoga sukses dalam melanjutkan karier anda," bunyi pernyataan itu lagi.
Andrea Belotti was a Torino player from 18th August 2015 until yesterday, when his contract expired.
I jokingly said to my girlfriend that if he ever left the club, I would make a compilation of goals set to a certain song.
So here it is.
Thanks for the memories Andrea!
— Rob (@ToroRob76) July 1, 2022
?? pic.twitter.com/MJzKTLhHUa
Kepergian Andrea Belotti memang menjadi kesedihan mendalam bagi Torino. Pasalnya, beberapa kali tawaran perpanjangan kontrak ditolak. Tapi, jasa Andrea Belotti di klub tentu tidak akan dilupakan begitu saja. Dia telah mencetak 113 gol dalam 251 penampilan dengan, dan menjadi pencetak gol ke-7 terbaik dalam sejarah klub.
Kini, beberapa klub besar telah bersaing untuk mendatangkan Andrea Belotti. Itu termasuk rival sekota, Inter Milan dan AC Milan. Ada lagi AS Monaco dari Prancis atau West Ham United dari Inggris.
Andrea Belotti departs Torino today after seven years, 251 appearances and 113 goals.
We suspect of those 113 goals, this one felt the sweetest: pic.twitter.com/PKi2FnzLLd
— These Football Times (@thesefootytimes) July 1, 2022
(atmaja wijaya/anda)
Kenalkan Kenzo Riedewald, Pemain Berdarah Suriname-Indonesia yang Siap Bela Timnas U-17
Bima Sakti berencana memasukan namanya ke timnas U-17.Profil Ellie Carpenter, Pemain yang Mampu Saingi Lemparan ke Dalam Pratama Arhan
Dia adalah pemain Timnas Wanita Australia...Profil Julian Schwarzer, Penjaga Gawang Filipina yang Kini Bermain Bersama Arema FC
Pernah bermain di Inggris bersama Fulham...Profil Amara Diouf, Pemain Muda Senegal yang Dianggap Sebagai The Next Sadio Mane
Pada Piala Dunia U-17 2023 Amara Diouf bisa jadi ancaman berbahaya...
Opini