Ole Gunnar Solskjaer
Libero.id - Ole Gunnar Solskjaer kini telah menganggur lebih dari enam bulan. Dan, itu akan berlanjut karena eks nakhoda Manchester United baru saja menolak tawaran melatih salah satu peserta Piala Dunia 2022, Iran. Kok, bisa?
Pelatih asal Norwegia itu sejak dipecat Man United pada November tahun lalu. Hal tersebut tercipta menyusul kekalahan 1-4 Setan Merah dari Watford. Dia meninggalkan Old Trafford ketika klub berada di posisi kesembilan klasemen untuk memberikan tongkat estafet kepada Ralf Rangnick.
Pemutusan hubungan kerja itu didapatkan Ole Gunnar Solskjaer setelah menandatangani perpanjangan kontrak, tidak lama sebelumnya. Sungguh ironis!
Namun, Ole Gunnar Solskjaer seharusnya tidak butuh waktu lama untuk menjadi penganguran. Pasalnya, manyan penyerang itu baru saja mendapatkan proposal menggiurkan dari Asosiasi Sepakbola Iran (IRIFF).
Iran tidak memiliki pelatih setelah memecat Dragan Skocic, empat bulan sebelum turnamen di Qatar. Keputusan tersebut sangat mengejutkan semua orang. Pasalnya, pelatih asal Kroasia itu berhasil memenangkan 15 dari 18 pertandingan terakhir Iran. Dia membuat negara itu duduk di peringkat 23 FIFA alias yang tertinggi di Asia.
Hanya beberapa hari setelah memecat Dragan Skocic dengan alasan yang misterius, Iran segera menghubungi Ole Gunnar Solskjaer. Tapi, Iran mendapatkan jawaban mengejutkan, "Ole menolak".
Team Melli coach Dragan #Skocic has been sacked by Iran football federation with little more than four months to go to the 2022 FIFA World Cup finals. #اسکوچیچ pic.twitter.com/mFtaxjEADo
— Living in Tehran (LiT) (@LivinginTehran) July 12, 2022
Bagaimana mungkin pelatih profesional menolak kesempatan duduk di bangku cadangan tim peserta Piala Dunia? Bukankah Piala Dunia adalah ajang tertinggi di sepakbola? Gengsi Piala Dunia jauh lebih besar dari sekedar Liga Premier atau Liga Champions.
Tapi, itulah Ole Gunnar Solskjaer. Dia menolak tawaran Iran dengan alasan memiliki "prioritas jangka pendek" lain saat ini. Apa itu? Entahlah.
Official: Iran Home World Cup Kit 2022#pes2021 #pes21 #peskit #kitmaker #WCkit #eFootball2022 #WorldCup2022 #IranFootball@BestPESKits @EditemosPES @PESMasterSite pic.twitter.com/0mI8aXrid7
— JPKits (@Jamprice2022) July 10, 2022
Dengan penolakan Ole Gunnar Solskjaer, Iran kini mencari alternatif lain. Nama lainnya yang dikabarkan akan melatih Iran adalah legenda sepakbola di negara itu, Ali Daei. Ada lagi mantan gelandang Osasuna, Javad Nekounam, dan pelatih Oman, Branko Ivankovic.
Layak ditunggu siapa pelatih Iran di Piala Dunia 2022. Begitu pula dengan karier kepelatihan Ole Gunnar Solskjaer selanjutnya.
? Ole Gunnar Solskjær has rejected the chance to become the new head coach of Iran. ??❌
(Source: @Santi_J_FM) pic.twitter.com/gWwVbGESU0
— Transfer News Live (@DeadlineDayLive) July 12, 2022
(mochamad rahmatul haq/anda)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini