Tiemoue Bakayoko
Libero.id - Nasib sial baru saja menimpa Tiemoue Bakayoko. Pemain pinjaman AC Milan dari Chelsea itu menjadi korban salah tangkap aparat Kepolisian Italia di jalan. Video penangkapan itu viral dan memancing reaksi banyak penggenar sepakbola dari segala penjuru bumi.
Tiemoue Bakayoko bergabung bersama The Blues dengan harga yang tidak murah. Dia datang klub Prancis, AS Monaco, pada 2017 dengan nilai transfer 40 juta pounds (Rp717 miliar).
Namun, selama di Chelsea, Tiemoue Bakayoko hanya bermain 43 kali dan memenangkan Piala FA di musim pertamanya. Tapi, dia tidak pernah bermain secara kompetitif untuk The Blues sejak saat itu.
Untuk mendapatkan menit bermain, Tiemoue Bakayoko menghabiskan sebagian besar kariernya dengan status pinjaman di tempat lain. Gelandang itu dipinjamkan ke AC Milan, musim lalu. Dia bermain untuk I Rossoneri dalam tugas keduanya. Dia bermain 14 kali di Serie A saat klub San Siro itu memenangkan Scudetto pertama setelah puasa 11 tahun.
AC Milan memang memiliki opsi membelinya secara permanen. Tapi, Foot Mercato melaporkan mantan pemain AS Monaco itu akan kembali ke Marseille. Pemain berusia 27 tahun itu akan menandatangani kontrak 4 tahun dengan tim Ligue 1. Itu akan mengakhiri kariernya yang buruk selama di Chelsea.
Namun, sebelum semua itu terjadi Tiemoue Bakayoko mengalami momen yang aneh yang terekam oleh orang lain, dan seketika menjadi viral di media sosial. Akun Twitter @DrGianlucaFumo adalah salah satu yang yang mengupload momen itu dan telah diretweet banyak orang. Dalam postingan tersebut Tiemoue Bakayoko sedang diperiksa Polisi Italia.
Inisend itu terjadi saat gelandang Prancis berada dalam perjalanan menggunakan mobil. Tiba-tiba, kendaraannya dihentikan di tengah jalan dan digeledah oleh tiga anggota Polisi Italia.
Ketika video itu diambil, terlihat seorang personel Polisi wanita menodongkan senjata ke arah kendaraan. Sementara pemain 27 tahun itu mengenakan kemeja hijau dan topi hitam, serta digeledah di luar kendaraannya.
Tiemoue Bakayoko was arrested by mistake by the Italian police. He was released just after discovering he wasn't the man they were searching for. pic.twitter.com/Mc5mxIVWzH
— Football Talk (@Football_TaIk) July 18, 2022
Dalam situasi janggal itu, anggota Polisi lainnya datang. Kemudian, dia memberi tahu rekannya bahwa Tiemoue Bakayoko adalah pemain sepakbola di AC Milan. Rombongan Polisi pertama itu kemudian menyadari bahwa mereka melakukan kesalahan. Mereka mendapatkan tersangka yang salah, dan menggledah pria yang salah.
Tiemoue Bakayoko kemudian dibebaskan dan pergi melanjutkan perjalanan. Tapi, insiden mengejutkan itu menyebabkan banyak kegemparan di media sosial. Dengan beberapa akun meretweet postingan itu dan heran bagaimana oknum Polisi di Italia bisa salah tangkap.
Mayoritas penggemar menyalahkan Polisi Italia. Mereka menuduh aparat Italia mulai rasialis layaknya Polisi di Amerika Serikat yang dengan mudah mengacungkan senjata kepada warga kulit hitam.
Il momento in cui il poliziotto si rende conto che ha fermato Bakayoko e bestemmia è poesia pic.twitter.com/f3fBRqtL9f
— Captain Rossonero - Il Primo Rossonero ? (@DrGianlucaFumo) July 17, 2022
(atmaja wijaya/anda)
17-12-2023 | ||
AC Milan | 3 - 0 | AC Monza |
10-12-2023 | ||
Atalanta BC | 3 - 2 | AC Milan |
03-12-2023 | ||
AC Milan | 3 - 1 | Frosinone Calcio |
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini