Libero.id - Jelang musim kompetisi baru, beberapa klub bersemangat dalam memperkenalkan jersey terbaru mereka yang akan dipakai untuk mengarungi musim. Tak terkecuali Persib Bandung yang belum lama ini merilis jersey untuk digunakan dalam Liga 1 musim 2022/23.
Klub berjuluk Maung Bandung mengambil tema 'Bandung Kembali Bergelora'. Desain yang tertera di jersey juga memperlihatkan eksistensi Kota Bandung. Beberapa ornamen di jersey yakni corak bunga Patrakomala tak lain merupakan ikon khas Bandung dan titik koordinat Kota Bandung.
Tema dipilih sebagai penanda kembalinya Persib ke Bandung dan menggunakan Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), setelah lebih dari dua tahun berkompetisi di luar Bandung karena pandemi Covid-19.
Bangkitkan kembali eksistensi Bandung.#PERSIB #BandungKembaliBergelora pic.twitter.com/onhdAAzPW9
— PERSIB (@persib) July 19, 2022
“Jersey dan Official Kit baru ini diharapkan juga memberikan sebuah kebanggaan bagi seluruh pemain Persib pada saat memakainya, karena karakteristik kota Bandung dalam bentuk corak, aksen dan ornamen tersebut telah tersemat dan tertuang manis pada setiap sudut jersey dan official kit terbaru tersebut,” ucap Direktur Utama PT PBB, Teddy Tjahjono, dilansir dari situs resmi klub.
Tim besutan Robert Rene Alberts akan mengawali Liga 1 dengan bertandang ke markas Bhayangkara FC pada Minggu (24/7) mendatang. Pada musim lalu, Marc Klok dan rekan-reka berada di posisi kedua klasemen di bawah Bali United.
Akankah dengan jersey baru ini Persib Bandung meraih gelar juara? Mari kita nantikan.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini