Robert Lewandowski
Libero.id - Kedatangan Robert Lewandowski membuat perputaran ekonomi Barcelona yang sempat lesu selepas kepergian Lionel Messi kembali bergairah. Buktinya, untuk sementara, stok jersey bertuliskan nama mantan striker Bayern Muenchen tersebut kosong.
Robert Lewandowski diboyong Barcelona dari Bayern Muenchen dengan 42 juta pounds (Rp752 miliar). Kedatangan bomber Polandia itu disambut hangat para pendukung dengan gegap gempita.
Fans klub Katalunya tersebut sudah tidak sabar menyaksikan penampilan Robert Lewandowski di lapangan. Terbayang, mereka menonton langsung di stadion dengan menggunakan jersey Barcelona bertuliskan "Lewandowski" di punggung. Itu akan terlihat keren bukan?
Namun, untuk sementara fans Barcelona belum bisa membeli jersey mantan penyerang Borussia Dortmund tersebut. Alasannya bukan karena stok yang habis. Bukan pula karena diborong suporter fanatik. Jersey Robert Lewandowski habis karena urusan sepele, yaitu huruf.
Nama "Lewandowski" memiliki dua huruf "W". Ketika seorang fan datang untuk membeli jersey dengan nama punggung "Lewandowski", dirinya diberi tahu pegawai toko bahwa itu belum tersedia.
"Mengapa kita tidak bisa membeli kaus dengan (tulisan) Lewandowski ?" tanya fan Barcelona itu. "Karena kami tidak memiliki huruf W dan karena dia memiliki dua (huruf W) di namanya. Kami kehabisan (nameset)," jawab sang pegawai toko dengan wajah tersipu malu.
?️ Robert Lewandowski: “Hi Culés, I'm very excited to wear this jersey and I hope it's looking good.”
pic.twitter.com/DsPlh35ICl— infosfcb (@infosfcb) July 20, 2022
?️ Robert Lewandowski: “Hi Culés, I'm very excited to wear this jersey and I hope it's looking good.”
— infosfcb (@infosfcb) July 20, 2022
pic.twitter.com/DsPlh35ICl
Entah serius atau bercanda, fakta menunjukkan rekaman kocak itu seketika viral di berbagai platform media sosial. Para warga dunia maya berkomentar dengan lucu untuk merespons tayangan tersebut. Mayoritas tertawa geli. Beberapa lainnya paham jika orang-orang Polandia suka dengan huruf W.
Ada juga yang bercanda dengan mengatakan huruf W habis karena diborong karyawan perusahaan milik Martin Braithwaite. Semua tahu, selain sebagai pemain, penyerang Denmark itu juga pengusaha sukses di negaranya. "Mungkin saya mereka memborongnya," tulis salah seorang pengguna Twitter.
You cannot get Lewandowski’s name printed on your jersey why??? ? Here’s what an employee from Barça Store has to say. This also happened in at least one more official store in Barcelona. Crazy! ? pic.twitter.com/6wTSrf19m5
— 9CAMPNOU (@9Campnou) July 19, 2022
(atmaja wijaya/anda)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini