Masih Ingat Danny Welbeck? Ini Kabarnya Sekarang

"Kerja keras tak akan membohongi hasil, semoga sukses."

Analisis | 23 July 2022, 04:27
Masih Ingat Danny Welbeck? Ini Kabarnya Sekarang

Libero.id - Ketika pemain-pemain seangkatannya pindah dari satu klub besar ke klub besar yang lain, dunia berlaku tidak adil untuk Danny Welbeck. Mantan bintang muda Arsenal itu tidak ikut dibicarakan.

Tapi, itu wajar saja mengingat pemain yang sempat dianggap masa depan sepakbola Inggris itu kini hanya bermain untuk Brighton & Hove Albion.

Klub kecil yang berusaha bertahan di Liga Premier itu cukup terbantu dengan peran penyerang tengah mereka, meskipun secara statistik terlihat bahwa Welbeck belum mampu mencetak jumlah gol yang cukup untuk mengubah itu.

Sebanyak 12 gol dari 49 penampilan Liga Premier dengan jersey garis biru dan putih itu dinilai belum cukup bagus untuk ukuran Welbeck.

Seperti yang kita ketahui bahwa Welbeck menjadi finisher handal pada zamannya setelah mencapai angka ganda saat membela Manchester United dan Arsenal di berbagai titik dalam kariernya.

Dan, jangan sampai kita lupa bahwa Welbeck sebenarnya memiliki salah satu catatan yang bagus bersama tim nasional, yakni 16 gol dari 42 caps.

Dengan kata lain, Welbeck sebenarnya punya kualitas, bakat, dan etos kerja yang bagus. Lalu, bagaimana dengan musim depan? Apa yang sedang dan sudah dipersiapkan Welbeck untuk Brighton.

Kabar baik untuk penggemar Seagull, karena Welbeck terlihat seperti sedang dalam kondisi prima menjelang musim baru.

Di tengah tren banyaknya para pesepakbola menunjukkan kepada dunia kerja keras yang mereka lakukan menjelang pertandingan pertama melalui konten kebugaran dan kesehatan.

Baik itu memposting video mereka saat berolahraga di gym lewat Instagram atau berpose untuk feed Twitter mereka. Semua pemain mulai dari Mohamed Salah hingga Marcus Rashford dan banyak lainnya telah memamerkan betapa hebatnya penampilan mereka.

Welbeck sepertinya tidak berbeda dan enggan ketinggalan. Welbeck memamerkan fisiknya yang bagus.
Kembali pada akhir Juni 2022, pemain berusia 31 tahun itu memposting video Instagram tentang dia menikmati liburannya dengan berolahraga dengan angkat berat, latihan sepakbola, bersepeda, dan lari tangga.

Produk akademi Manchester United itu tampak bugar dengan lengan, bahu, punggung, kaki, dan otot perutnya semuanya terlihat jelas.

Jadi, ketika Brighton kemudian mengunggah foto Welbeck selama persiapan pra-musim, sepatutnya dia terlihat lebih kuat daripada yang pernah kita lihat sebelumnya.

Sulit untuk tidak melihat foto dan video tanpa berpikir bahwa Welbeck telah melakukan latihan keras dengan kekuatannya, terutama mengingat bahwa dia dulunya merupakan sosok yang jauh lebih kecil selama hari-harinya di Manchester United dan Arsenal.

Melihat kondisinya saat ini menggambarkan komitmennya terhadap keunggulan fisik dalam profesinya, dan fakta bahwa Welbeck perlu melakukan latihan ekstra untuk melawan kemungkinan terhadap cedera.

Dan, transformasi fisik yang ditunjukkan oleh Welbeck merupakan indikator positif bahwa dia akan kembali lebih kuat dari sebelumnya untuk Brighton dari perspektif fisik dan mental.

(mochamad rahmatul haq/yul)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network