PSS Sleman
Libero.id - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita menyampaikan rasa dukanya atas meninggalnya Tri Fajar Firmansyah, seorang suporter PSS Sleman, kemarin (02/08/2022).
Meninggalnya Tri Fajar Firmansyah akibat dari kerusuhan suporter pada 25 Juli lalu di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Sebelum meninggal dunia, Tri Fajar Firmansyah diketahui sempat koma beberapa hari di rumah sakit.
"Kami sangat prihatin dan menyesalkan kejadian tersebut dan kami menyampaikan turut berduka cita. Semoga almarhum tenang di sisiNya dan diberikan ketabahan bagi keluarga yang ditinggalkan," ujar Akhmad Hadian Lukita seperti dilansir dari igaindonesiabaru.com.
Akhmad Hadian Lukita menambahkan, pihaknya akan lebih meningkatkan komunikasi dengan seluruh elemen suporter agar kejadian serupa tidak terulang lagi.
"Kami akan lebih intensif berkolaborasi dengan departemen suporter PSSI. Kami upayakan untuk membangun komunikasi yang lebih maksimal dengan semua kelompok suporter di Indonesia," sambung Akhmad Hadian Lukita.
"Prinsipnya, kekompakan, keharmonisan dan kekeluargaan di atas segalanya. Bagaimana pun kejadian serupa jangan sampai terulang. Sepak bola seharusnya menyatukan kita semua."
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini