Sebastian Haller
Libero.id - Cedera Sebastian Haller cukup mengejutkan banyak orang. Sebagai pemain yang datang pada musim panas ini, Borussia Dortmund diizinkan secara hukum untuk melakukan pembatalan transfer. Tapi, klub Bundesliga itu memilih mempertahankan Sebastian Haller. Alasannya, kemanusiaan. Salut!
CEO Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke, telah mengkonfirmasi klub akan mendatangkan pengganti Sebastien Haller yang akan melanjutkan pemulihan tumor tesis. Seorang penyerang berbakat sedang dibidik untuk dipinjam sampai eks pemain Ajax Amsterdam itu pulih 100%.
Sebastian Haller bergabung dengan Borussia Dortmund dari Ajax Amsterdam dengan kontrak empat tahun senilai 27 juta pounds (Rp 488 miliar) pada musim panas ini. Dia diharapkan meningkatkan serangan skuad asuhan Edin Terzic setelah kepergian Erling Haaland ke Manchester City.
Sayang, belum sempat bergulat di kompetisi yang sebenarnya, Sebastian Haller sudah didiagnosis tumor testis yang cukup ganas pada awal sesi pramusim. Jadi, dia harus menyelesaikan tahap pertama perawatannya.
Sebastian Haller akan absen selama beberapa bulan. Tapi, Borussia Dortmund tidak mau memutus kontrak begitu saja karena hal tersebut tidak manusiawi. Jadi, manajemen klub yang berbasis di Signal Iduna Park mengambil opsi mencari pemain pinjaman untuk Sebastian Haller.
"Kami mengatakan selama kami tidak mendapatkan diagnosis yang jelas, kami harus menjaga bola tetap datar terlebih dulu. Itu juga soal rasa hormat terhadap anak ini (Sebastian Haller)," kata Hans-Joachim Watzke dalam wawancara dengan Sportschau.
Dortmund confirm Sébastien Haller's testicular tumor has been diagnosed as malignant and he will be absent for several months as he undergoes chemotherapy.
Get well soon ? pic.twitter.com/7jtKKYcJjK
— B/R Football (@brfootball) July 30, 2022
"Kami masih memilikinya, meski waktunya absen akan relatif lama. Menyerahkan segalanya ke pundak Youssoufa Moukoko yang berusia 17 tahun akan terlalu berlebihan. Jadi, kami akan melakukan sesuatu lagi. Idealnya, sesuatu akan terjadi dalam delapan hingga sepuluh hari ke depan," tambah Hans-Joachim Watzke.
Banyak nama masuk bursa calon pengganti Sebastian Haller. Itu termasuk striker Uruguay, Edinson Cavani. Pemain berusia 35 tahun belum punya klub dan bisa didatangkan dalam waktu dekat. Tapi, dia minta 10 juta euro (Rp152 miliar) per musim, yang ditolak Borussia Dortmund.
Anthony Modeste adalah nama lain yang bisa dikontrak. Striker FC Koln, yang mencetak 20 gol dalam 32 penampilan di Bundesliga musim lalu, dilaporkan terbuka pindah ke Signal Iduna Park. Orang-orang seperti Mauro Icardi, Jhon Cordoba, Krzysztof Piatek, hingga Edin Dzeko juga masuk dalam daftar.
There’s no €25m bid for Umar Sadiq from Borussia Dortmund, despite last rumours. Villarreal are the favourites in the race to sign Sadiq as priority. ??? #transfers
Negotiations with continue but BVB have not opened official talks, as of now. pic.twitter.com/lliZZRcovq
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 4, 2022
Tapi, ada satu nama lagi yang tampaknya akan jadi pemain Borussia Dortmund dengan status pinjaman selama enam bulan atau transfer permanen. Dia adalah penyerang Nigeria, Umar Sadiq. Striker berpostur 192 cm itu mirip Sebastian Haller. Saat ini, dia bermain untuk Almeria.
Beda dengan Edinson Cavani yang minta gaji besar, Umar Sadiq tidak mempermasalahkan bayaran maupun durasi peminjaman. Sebab, bermain untuk Borussia Dortmund berarti peningkatan karier.
? Köln striker Anthony Modeste has been offered to Dortmund as a short-term Sébastien Haller replacement.
Dortmund are more interested in Marcus Thuram and have been in contact with his representatives.
(Source: BILD) pic.twitter.com/Rj24RWAtuX
— Transfer News Live (@DeadlineDayLive) July 27, 2022
(diaz alvioriki/anda)
16-09-2023 | ||
SC Freiburg | 2 - 4 | Borussia Dortmund |
02-09-2023 | ||
Borussia Dortmund | 2 - 2 | 1. Heidenheim 1846 |
26-08-2023 | ||
VfL Bochum 1848 | 1 - 1 | Borussia Dortmund |
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini