Juara Piala AFF U-19 di Indonesia, Timnas Malaysia U-16 Berharap Ulangi Kesuksesan

"Jangan sampai Malaysia angkat piala di negeri kita sendiri untuk yang kedua kalinya"

Berita | 06 August 2022, 15:00
Juara Piala AFF U-19 di Indonesia, Timnas Malaysia U-16 Berharap Ulangi Kesuksesan

Libero.id - Sebagai tuan rumah, Indonesia kerapkali menjadi tempat yang bersahabat untuk negara tetangga Timnas Malaysia di berbagai kelompok umur. Terhitung beberapa kali Harimau Malaya menjadi juara turnamen yang dihelat di Indonesia.

Terbaru di kelompok umur 19 tahun. Saat itulah tim besutan Hassan Sazali menjadi juara Piala AFF U-19 2022 yang dihelat di Jakarta dan Bekasi. Malaysia menjadi juara usai mengalahkan Timnas Laos di laga final dengan skor 2-0.

Kesuksesan tersebut ingin juga diikuti oleh kelompok umur di bawah yakni Timnas Malaysia U-16 yang sedang berjuang di Piala AFF U-16 2022 yang mana Indonesia juga bertindak sebagai tuan rumah.  Lebih tepatnya digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman dan Stadion Sultan Agung, Bantul.

"Kebetulan saja tim-tim Malaysia di berbagai kelompok umur bisa memenangi beberapa turnamen di Indonesia. Jika kami bermain dengan kapasitas kami, kami akan berhasil menjadi juara lagi," tutur pelatih Timnas U-16 Malaysia, Osmera Omaro, dilansir dari New Straits Times.

Malaysia sendiri memainkan babak fase grup di Bantul.

"Kami cukup siap untuk kompetisi dan berharap dapat menyalurkan energi dari kesuksesan Timnas U-19," imbuhnya.

Timnas Malaysia U-16 tergabung di Grup C bersama dengan Australia, Myanmar, dan juga Kamboja.  Sejauh ini memimpin klasemen dengan catatan 4 point dari dua laga dan masih akan menghadapi Australia di laga terkahir.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network