Tertinggal 2 Gol, Asnawi Mangkualam dan Kolega Mampu Bermain Imbang

"Assnawi main penuh. Ansan Greeners hampir comeback. Fighting spirit"

Berita | 07 August 2022, 02:08
Tertinggal 2 Gol, Asnawi Mangkualam dan Kolega Mampu Bermain Imbang

Libero.id - Bermodalkan kemenangan 3-0 atas Jeonnam Dragons, klub yang diperkuat Asnawi Mangkualam yakni Ansan Greeners bertandang ke markas Seoul E-Land. Laga yang berlangsung di Stadion Mokdong, pada Sabtu (6/8) petang WIB itu berkesudahan dengan skor 2-2 untuk kedua tim.

Asnawi Mangkualam
dan rekan-rekan mampu menyamankan kedudukan setelah sebelumnya tertinggal 2-0. Tim besutan Lim Jong-heon
berhasil  mencuri point berharga pada pekan ke-31 Liga 2 Korea Selatan atau K-League.

Laga itu menjadi yang ke-19 kalinya untuk bek andalan Timnas Indonesia dan 11 diantaranya sebagai starter. Dan eks PSM Makassar itu sudah mengantoongi 2 gol. Seperti yang sudah-sudah Asnawi dipercaya turun sejak menit awal dan sampai akhir laga. Bermain di posisi full back kanan.

Tuan rumah mencetak angka lebih dulu melalui pemain bernama Lee Dong-ryul pada menit ke-30 yang memanfaatkan bola rebound setelah penyelamatan Lee Hee-seong kurang sempurna.

Sekitar 10 menit berselang Seoul E-Land kembali mencetak gol, kali ini lewat titik putih lewat eksekusi Mauricio Asenjo.

Ansan memperkecil ketertinggalan jelang turun minum, tepatnya pada menit ke-42 lewat upaya Lee Jun-hee.


Usai turun minum, Ansan Greeners tampil lebih menyerang. Mereka bahkan hampir mendapatkan penalti pada menit ke-61, namun keputusan dibatalkan usai wasit cukup lama meninjau ulang VAR.

Gol penyelamat dari Ansan akhirnya datang tepat ketika injury time, pada menit ke-90+4. Sepakan terukur Joon Kim-Gyeong berhasil menjebol rapatnya gawang Seoul E-Land. Skor 2-2. Hampir comeback.


Dengan hasil tersebut, Ansan Greeners masih tertahan di peringkat ke-9 dari 11 klub, mengumpulkan 27 point. Dari 6 kali menang, 9 imbang, dan 15 kali kalah. Sementara itu Seoul E-Land ada di posisi ke-7 dengan point 29.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 100% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network