Allan Saint-Maximin
Libero.id - Aksi luar lapangan bintang Newcastle United asal Prancis, Allan Saint-Maximin, kembali viral di media sosial. Sebuah rekaman unik menunjukkan winger berusia 25 tahun itu memberikan sesuatu kepada seorang penggemar, yaitu sebuah jam tangan mewah Rolex.
Biasanya pemain yang sedang bergembira karena baru saja membantu timnya mendapatkan kemenangan akan memberikan tanda tangan, jersey, sepatu, bola, pelindung tulang kering, atau cinderamata lainnya yang umum.
Tapi, saat Newcastle United mengawali Liga Premier 2022/2023 dengan kemenangan 2-0 atas Nottingham Forest, Allan Saint-Maximin memberi sesuatu yang tidak biasa. Itu sebuah jam mahal yang harganya bisa mencapai puluhan juta rupiah.
Dengan sangat gembira, Steve Dutton, penggemar yang mengidolakan Allan Saint-Maximin dan beruntung mendapatkan Rolex itu bercerita di media sosial. Dan, kisah itu viral ke seluruh dunia.
"Saya adalah orang yang dianugerahi jam tangan dari ASM (Allan Saint-Maximin). Saya benar-benar tidak bisa berkata-kata. Saya pikir dia datang untuk memberikan tanda tangan dan berfoto bersama anak-anak. Saya masih syok. Saya tidak bisa cukup berterima kasih kepada @saintmaximin," tulis Steve Dutton di Twitter.
Uniknya, ini bukan pertama kalinya Allan Saint-Maximin menghadiahkan jam tangan mewah kepada seorang penggemar. Dia pernah melakukan hal yang sama pada Desember tahun lalu.
Ketika itu, Newcastle United baru saja mencatatkan kemenangan pertama di Liga Premier 2021/2022 melawan Burnley. Lalu, setelah pertandingan, Allan Saint-Maximin memberikan sebuah jam tangan senilai 2.000 pounds (Rp36 juta) kepada seorang penggemar setelah pertandingan.
Fan yang beruntung itu, Michael Urwin, kemudian berbicara kepada Chronicle Live. Dia menceritakan berkah tak terduga yang didapatkan.
"Dia keluar dari mobilnya, dan datang ke tempat saya berdiri untuk menyerahkan sebuah kotak. Dia berkata 'Ini untukmu'. Saya gemetar. Jujur. Tapi, dia cukup bersemangat dan hanya mengatakan 'Buka, buka! Saya membukanya, dan terkejut," kata Michael Urwin.
Loved what I saw from Allan Saint-Maximin today!
He worked much harder, released the ball quicker, looked fitter and showed much-improved movement, often arriving into the box to try and score those tap-ins he so rarely does.
Hugely positive signs! ?⚫️⚪️#NUFC #NENOT pic.twitter.com/6bekF7L3vw
— NUFCblog.co.uk (@NUFCblogcouk) August 6, 2022
Sejak datang ke St. James' Park, Allan Saint-Maximin telah menjadi favorit para penggemar Newcastle United. Itu karena kemampuannya yang memukau dan kecepatannya yang luar biasa dalam banyak pertandingan The Magpies.
Allan Saint-Maximin berperan penting sekali lagi selama pertandingan perdana musim ini melawan Nottingham Forest. Dia bermain bagus dan merepotkan pertahanan tim asuhan Steve Cooper. Hasilnya, skor 2-0 cukup untuk membuat pendukung gembira.
Allan Saint-Maximin gave a Newcastle fan a Rolex watch after their opening day win ⌚️ pic.twitter.com/14fxzMZ8Or
— ESPN UK (@ESPNUK) August 7, 2022
(mochamad rahmatul haq/anda)
16-12-2023 | ||
Newcastle United | 3 - 0 | Fulham |
10-12-2023 | ||
Tottenham Hotspur | 4 - 1 | Newcastle United |
08-12-2023 | ||
Everton | 3 - 0 | Newcastle United |
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini