Giorgio Chiellini
Libero.id - Belum lama bermain di MLS untuk Los Angeles FC, Giorgio Chiellini sudah menciptakan sensasi. Mantan bintang lini pertahanan Juventus itu mendapatkan kecaman karena memilih menghentikan bola menggunakan tangan. Ini mirip aksi Luis Suarez di Piala Dunia 2010. Bedanya, bukan di kotak penalti.
Seperti namanya, sepakbola adalah permainan menggunakan bola yang harus ditendang dari kaki ke kaki. Menggunakan tangan akan dianggap sebagai pelanggaran. Bahkan, tak jarang berujung kartu kuning atau merah.
Akhir pekan lalu ketika Los Angels FC menghadapi Real Salt Lake, Giorgio Chiellini melanggar aturan permainan yang berujung kecaman banyak penggemar sepakbola di Amerika Serukat (AS). Kapten Italia saat juara Euro 2020 tersebut sengaja menghalau bola menggunakan tangan. Mirip permainan bola nasket.
Dalam pertandingan melawan Real Salt Lake, Los Angles FC sudah unggul 3-1. Kemudian, tim lawan coba memperkecil ketertinggalan lewat upaya serangan balik cepat. Umpan lambung dari garis pertahanan dikirimkan. Tapi, ada Giorgio Chiellini di garis tengah lapangan dan untuk menggalangi bola menuju pemain lawan.
Apa yang dilakukan Giorgio Chiellini mengejutkan banyak orang. Dia dengan sengaja menggunakan tangannya untuk memetik bola di udara dalam posisi mati langkah.
Yang lebih membuat fans Real Salt Lake marah adalah wasit hanya memberikan kartu kuning untuk pelanggaran yang seharusnya bisa mendapatkan kartu merah. Meski di tengah lapangan, aksi Giorgio Chiellini dianggap mencedarai fair play. Selain itu, jika bola lolos, Real Salt Lake berpotensi mencetak gol.
Akibat insiden memalukan itu, Real Salt Lake gagal memperkecil skor. Justru, gawang mereka kembali jebol, dan harus mengakhiri pertandingan dengan kekalahan 1-4. Salah satu gol Los Angeles FC dicetak Gareth Bale lewat aksi solo run yang menakjubkan. Itu merupakan gol keduanya di MLS.
Dan, seperti biasa, rekaman aksi Giorgio Chiellini viral. Pesepakbola Italia itu banjir kecaman dari warga dunia maya. Mayoritas mempertanyakan reputasinya sebagai pesepakbola kelas dunia.
Giorgio Chiellini with an epic handball. He was subbed out minutes later
— Brian Sciaretta (@BrianSciaretta) August 7, 2022
pic.twitter.com/UzGdjKzw4h
(mochamad rahmatul haq/anda)
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini