Matheus Pato
Libero.id - Matheus Pato menjadi bintang utama Borneo FC Samarinda menjamu Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-5 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Segiri, Jumat (19/08/2022). Dua gol berhasil diraihnya sekaligus memberikan kemenangan 2-1 untuk Pesut Etam.
Pato sebenarnya sempat frustrasi di babak pertama. Peluang yang bertabur tak ada satu pun berbuah gol.
Namun setelah jeda, Pato berhasil memperjelas ketajamannya sebagai juru gedor Pesut Etam. Mulai dari membuka keran gol menit ke-62 dan ditutup menit ke-91 melalui sepakan penalti.
"Saya senang bisa mencetak gol lagi. Sebuah pencapaian yang luar biasa bersama Borneo FC. Tapi yang paling penting kami bisa memenangkan pertandingan," ujar Pato seperti dilansir dari ligaindonesiabaru.com.
Diakui Pato melawan Persebaya jadi salah satu tantangan berat. Hal tersebut tak lepas dari solidnya pertahanan lawan serta kekompakan tim secara keseluruhan.
"Persebaya memberikan perlawanan yang cukup kuat. Tapi kami berhasil merusak permainan mereka karena terus berjuang sampai akhir," imbuhnya.
Ditambahkan Pato, dua gol kemarin dia persembahkan untuk semua pendukung Borneo FC. Plus paling spesial untuk istrinya tercinta. Langsung dipersembahkan melalui selebrasi khas dengan melingkarkan jemari membentuk tanda hati "cinta".
"Pasti yang spesial untuk istri tercinta yang selalu mendukung. Dan yang utama juga semua fans. Saya harap semua bisa kembali memenuhi stadion," pungkasnya.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini