Permainan Bola Voli
Libero.id - Berbeda dengan sepakbola dan bola basket, bola voli memiliki peraturan permainan yang lebih terbatas. Salah satunya terkait pemain yang hanya boleh menyentuh bola maksimal tiga kali.
Biasanya, sentuhan pertama akan diterima oleh penerima smash atau servis lawan dan diarahkan kepada tosser untuk sentuhan kedua. Tosser tak boleh melakukan kesalahan agar operan terakhirnya dalam membangun serangan agar usaha rekan-rekannya tidak sia-sia.
Pengertian Tosser dalam Bola Voli
Posisi set-upper dalam permainan bola voli disebut tosser atau setter. Pemain yang berposisi sebagai set-upper memiliki peran sangat penting dalam membangun alur serangan dalam permainan bola voli. Berhasil atau tidaknya suatu penyerangan dalam permainan bola voli sangat bergantung pada kualitas umpan tosser.
Melansir dari laman LiveAbout, tosser biasanya menempatkan diri pada garis depan wilayah permainan. Tujuannya agar ketika menerima bola mudah dalam mengumpan kepada spiker untuk melakukan smash.
Pada permainan bola voli terdapat beberapa pemain beserta tugasnya masing-masing. Pemain yang bertugas hanya untuk memberikan bola pertama kepada pemain lain adalah tosser. Jadi, tosser harus memiliki kepandaian mengoper bola dan kelebihan berupa komunikasi, serta pengambilan keputusan secara cepat.
Tugas Tosser dalam Permainan Bola Voli
Tosser dalam permainan bola voli memiliki tugas memberikan umpan matang kepada spiker atau smasher di garis depan lapangan. Tosser juga harus menentukan dengan cepat penyerang mana yang akan memperoleh bola untuk dipukul ke arah permainan lawan dengan smash.
Keputusan mengenai pemain mana yang memperoleh bola tersebut disampaikan sebelum terjadinya rally atau jalannya permainan kepada rekan setim lain. Arah serangan ini sudah ditentukan melihat arah datangnya bola dari servis lawan atau berasal dari situasi serangan balik setelah pemain bertahan dapat meredam serangan lawan.
Selain itu, tosser juga bertugas menjadi pilar pertahanan paling awal untuk menahan serangan lawan dengan blok. Tosser memiliki tanggung jawab melakukan blok karena posisi bermainnya yang berada di dekat net pada garis depan lapangan, sehingga berhadapan langsung dengan serangan lawan.
Meski memiliki tanggung jawab menjadi pilar pertahanan, tugas tosser berbeda dengan libero. Sebab, libero hanya bermain di garis belakang permainan dan menerima bola. Libero juga dilarang menyerang di depan net, melakukan blok secara langsung di depan net, memberikan umpan ke pemain lain dari garis depan, serta dilarang melakukan servis.
(atmaja wijaya/anda)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini