6 Pemain Akademi Arsenal yang Berpotensi Main di Liga Europa

"Percaya dengan darah muda Arteta?"

Analisis | 07 September 2022, 13:43
6 Pemain Akademi Arsenal yang Berpotensi Main di Liga Europa

Libero.id - Usai kalah dari Manchester United, yang merupakan kekalahan perdana Arsenal di pentas Liga Premier musim ini, tim asuhan Mikel Arteta dipaksa harus tampil maksimal dalam beberapa minggu mendatang.

Cedera sejumlah pemain mungkin berarti semacam alarm untuk Arteta yang agaknya harus memanggil beberapa pemain akademi klub untuk masuk ke tim utama.

Selain kompetisi domestik, Arsenal juga akan bermain di Liga Europa dan itu artinya jadwal pertandingan mereka menjadi lebih padat dari biasanya.

Piala Dunia pada November 2022 berarti lebih banyak pertandingan tengah pekan Liga Premier. Sementara Liga Europa dimulai Kamis (8/9/2022), di mana The Gunners pergi ke FZ Zurich.

Mohamed Elneny, Thomas Partey, dan Reiss Nelson semuanya cedera. Sementara Emile Smith Rowe menimbulkan kekhawatiran baru setelah tertatih-tatih keluar menyusul kekalahan 3-1 dari Man United di Old Trafford.

Setelah gagal mendatangkan seorang gelandang di pengujung jendela transfer, Arteta mengisyaratkan dia harus menggunakan pemain akademi untuk mengisi skuad pada hari pertandingan berikutnya.

Dengan beberapa bintang tim utama kemungkinan akan diistirahatkan untuk kompetisi Eropa, kami telah memilih enam pemain muda yang bisa tampil dalam beberapa bulan ke depan bersama Arsenal.

1. Matt Smith

Smith adalah seorang gelandang yang telah membuat 84 penampilan senior dalam masa pinjaman di Swindon, Charlton, dan Doncaster. Dia berada di skuad untuk kemenangan 2-1 atas Aston Villa, tengah pekan lalu.

Pada usia 21 tahun, dia adalah yang tertua dari enam pemain yang mungkin dipertimbangkan Arteta. Dia telah dimasukkan dalam daftar skuad senior untuk Liga Europa. Dia tampil di pra-musim dan telah berlatih berkali-kali dengan tim utama.

2. Jack Henry-Francis

Henry-Francis yang berusia 18 tahun juga seorang gelandang. Dia menjadi kapten tim U-21 dan mencetak gol dalam kemenangan 4-1 mereka atas Blackburn pada akhir pekan.

3. Ben Cottrell

Cottrell yang baru berusia 20 tahun telah melakukan debutnya untuk tim utama. Dia masuk sebagai pemain pengganti dalam kemenangan Liga Europa di Dundalk pada Desember 2020.

Gelandang tengah itu melewatkan sebagian besar musim lalu karena cedera. Mantan pemain tim Inggris di bawah 18 tahun ini belum bermain musim ini, yang mungkin membuat peluangnya untuk tampil diragukan.

4. Zach Awe

Pemain yang satu ini adalah bek tengah dan bisa mendapatkan peluang di tim utama jika Arteta ingin mengistirahatkan pemain seperti William Saliba, Ben White, dan Gabriel Magalhaes.

Dia berada di bangku cadangan untuk kemenangan 1-0 di Wolves pada Februari 2022, tetapi belum membuat peluang konsisten bersama skuad senior.

5. Mauro Bandeira

Gelandang Portugal, Bandeira, menandatangani kontrak profesional pertamanya dengan Arsenal pada Juli 2022. Mantan pemain muda QPR sejauh ini telah menjadi pemain reguler untuk tim U-21 musim ini.

6. Catalin Cirjan

Cirjan menandatangani kontrak baru dengan Arsenal pada Mei 2022. Gelandang Rumania itu berlatih dengan tim utama dalam persiapan untuk perjalanan ke Old Trafford.

(mochamad rahmatul haq/yul)

Baca Berita yang lain di Google News




Hasil Pertandingan Arsenal


  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network