Tak Disangka, Bagus Kahfi Ternyata Satu Liga dengan Marcelo

"Semoga saja bisa segera berhadap-hadapan. Duel striker muda Indonesia vs bek kelas dunia."

Berita | 07 September 2022, 18:07
Tak Disangka, Bagus Kahfi Ternyata Satu Liga dengan Marcelo

Libero.id - Tak pernah terbayangkan bagi seorang Amiruddin Bagus Kahfi Al-Fikri alias Bagus Kahfi bisa berada di satu liga dengan bintang kelas dunia seperti Marcelo.

Ya, striker yang namanya mencuat usai membawa Timnas Indonesia U-16 juara Piala AFF U-16 2018 itu baru saja bergabung Asteras Tripolis, salah satu klub kasta tertinggi Liga Yunani.

Bagus Kahfi  diperkenalkan oleh Asteras Tripolis pada 22 Agustus silam.  Dan melihat dari laman resmi klub, nama Bagus sudah masuk dalam jajaran skuad senior klub. Hanya tinggal menunggu waktu pemain berusia 20 tahun itu melalukan debutnya.

Satu bulan lebih setelah kepindahan Bagus itu, secara kebetulan Marcelo diperkenalkan oleh klub barunya, Olympiakos, di hadapan puluhan  ribu suporter, pada Senin (5/9) kemarin.

Bek kiri Timnas Brasil itu diboyong dari Real Madrid. Menurut  catatan Transfermarkt, Marcelo akan menjalani karier bersama Olympiakos hingga 30 Juni 2023 dengan opsi perpanjangan satu tahun.


Kompetisi Liga Yunani 2022/23 baru berjalan memasuki pekan ketiga. Asteras Tripolis masih bercokol di posisi 9 dengan 3 poin berkat tiga kali hasil seri. Sedangkan Olympiakos sudah bertengger di posisi kedua dengan total 7 poin dari 2 kemenangan dan  juga 1 hasil imbang.

Sebelumnya, Asteras Tripolis sudah bertemu dengan dengan Olympiakos pada 29 Agustus lalu. Kala itu kedua kesebelasan bermain imbang tanpa gol.

Bagus Kahfi memiliki peluang bersua dengan Marcelo pada 28 Desember 2022 mendatang. Itu saat Asteras Tripolis akan melawat ke markas Olympiakos di putaran kedua Liga Yunani 2022/23.

Semoga saja Bagus segera mendapat menit bermain dan bisa berhadap-hadapan langsung dengan Marcelo. Menarik bukan melihat dua pesepakbola dari dua generasi dengan rambut kribo khas mereka saling berhadap-hadapan. Mari kita nantikan.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network