21 Tahun di Persija Jakarta, Ismed Sofyan Putuskan Akhiri Kebersamaan

"Kira-kira klub mana yang tertarik rekrut sahabatnya BP ini?"

Berita | 16 September 2022, 20:48
21 Tahun di Persija Jakarta, Ismed Sofyan Putuskan Akhiri Kebersamaan

Libero.id - Tidak banyak pesepakbola di Indonesia yang setia pada satu klub. Di antara yang sedikit itu ada nama Ismed Sofyan yang berpuluh-puluh tahun lamanya setia bersama Persija Jakarta.

Tetapi seiring dengan perkembangan, pemain yang kini sudah berusia 43 tahun itu memutuskan secara kekeluargaan untuk mengakhiri kebersamaannya dengan Macan Kemayoran.

"Untuk kebaikan kedua belah pihak, Persija dan Ismed sepakat secara kekeluargaan mengakhiri kerja sama,” ujar Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, dilansir Libero.id, dikutip dari laman resmi Persija.

Berakhirnya kerjasama bukan berarti berkahir pula semuanya, Ismed yang sudah sangat dikenal baik oleh Persija.

" Persija akan tetap menjadi rumah bagi Ismed Sofyan apabila di kemudian hari yang itu ingin meniti karier di kepelatihan dan manajemen sepak bola," imbuhnya.

Sebelumnya, pemain yang pernah memperkuat Timnas Indonesia itu mengumumkan berpisah dengan Persija Jakarta pada Selasa (13/9) lalu.

Pemain yang berposisi sebagai bek kanan ini menuturkan bahwa ia terhitung tidak lagi berstatus sebagai pemain Persija per tanggal 11 Agustus 2022 lalu.

Dalam pesan perpisahannya, Ismed mengatakan bahwa ia belum hendak gantung sepatu alias pensiun dan akan mencari klub baru.

Tak luput, Ismed juga mengucapkan terima kasih kepada Persija dan terutama The Jakmania atas dukungannya selama ini.

"The Jak, 21 tahun bukanlah waktu yang singkat bagi saya selalu berada bersama kalian, suka duka tim ini sudah kita lewati bersama. " tulis Ismed.

"Tetaplah seperti ini terhadap klub bola yang kalian cintai. Selalu memberi support untuk siapa pun pemain yang berjuang di tim ini. Tetaplah menjaga solidaritas, semakin bijak dalam memberi aspirasi, dan menjadi suporter yang dewasa dalam membela tim kecintaannya," imbuhnya.

Selama berseragam Persija Jakarta, sejumlah gelar  berhasil dipersembahkan oleh karib Bambang Pamungkas itu, antara lain mengantarkan Persija Jakarta menjadi kampiun Liga 1 2018, Piala Presiden 2021, dan banyak lagi.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network