Privat Mbarga dan Fadil Sausu, Dua Pemain Bali United yang Puncaki Top Asisst Liga 1

"Dari kaki-kaki mereka, jembatan gol demi gol Serdadu Tridatu tercipta"

Berita | 27 September 2022, 07:26
Privat Mbarga dan Fadil Sausu, Dua Pemain Bali United yang Puncaki Top Asisst Liga 1

Libero.id - Bali United menjadi tim dengan tingkat produktivitas gol yang mengagumkan, sejauh pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/23 Serdadu Tridatu berhasil menyarangkan 21 gol hanya selisih dua gol dari Borneo FC.

Sebagai pembanding, jumlah tersebut meningkat drastis jika dibandingkan pada musim lalu. Dalam 10 laga tim besutan Stefano Cugurra ini hanya menyarangkan 13 gol ke jala gawang.

Dan ada dua pemain yang bisa dikatakan memegang andil besar atas meningkatnya produktivitas gol itu. Dua nama itu adalah Fadil Sausu dan Privat Mbarga, yang sangat berjasa dalam menyuplai bola-bola manis yang berujung gol.


Total keduanya membukukan 10 assist, di mana 6 di antaranya dicatatkan oleh Fadil dan Privat telah mencetak 5 gol hanya kalah 2 gol dari catatan Ilija Spasojevic.

Torehan 6 assist Fadil membuat namanya bertengger di urutan teratas dalam daftar sementara pencetak assist terbanyak Liga 1 musim ini.

Gelandang berusia 37 tahun tersebut terpaut satu assist dari penggawa Persikabo 1973, Bruno Dybal; dan penggawa Persita Tangerang, Ramiro Fergonzi; di urutan kedua.

"Fadil pemain yang sudah lama ada di Bali United. Dia pemain berpengalaman dan sudah bantu tim ini juara dua kali di Liga 1," komentar pelatih Bali United, Stefano Cugurra, dilansir dari laman resmi klub.

"Privat juga datang dari Liga Kamboja untuk bantu Bali United juara musim lalu. Kedua pemain ini tentu memiliki kontribusi yang baik untuk Bali United sejauh ini," imbuh juru taktik asal Brasil ini.

Dalam pada itu, Bali United untuk sementara bertengger di urutan ketiga klasmen dengan torehan 21 poin. Juara bertahan itu hanya terpaut dua poin dari Madura United di puncak klasemen.

Pada pekan ke-11, Bali United akan menjamu Persikabo 1973 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (30/9) mendatang. Menarik untuk menantikan aksi-aksi dari Fadil Sausu dan Privat Mbarga.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network