Profil Tim Peserta Piala Dunia 2022: Wales

"Wales adalah Gareth Bale. Dan, Gareth Bale adalah Wales."

Biografi | 28 September 2022, 00:03
Profil Tim Peserta Piala Dunia 2022: Wales

Libero.id - Setelah absen 64 tahun, tim nasional Wales kembali tampil di Piala Dunia. Gareth Bale dkk melanjutkan penampilan mengejutkan di Euro 2020 ketika mampu mencapai babak 16 besar.

Lolosnya Wales ke Piala Dunia 2022 mencatatkan sejarah. Sebab, The Dragons terakhir kali lolos ke Piala Dunia pada 1958. Kala itu, Wales mengalahkan Israel di play-off. Israel bisa bertemu Wales setelah menang WO dengan beberapa negara Asia-Afrika saat kualifikasi, termasuk dengan Indonesia.

Pada Piala Dunia 1958, Wales berhasil lolos hingga perempat final. Tapi, mereka dikalahkan Brasil melalui gol legenda sepakbola dunia, Pele. Meski terhenti di perempat final, pencapaian itu sangat bagus. Sebab, itu debut mereka di Piala Dunia.

Kini, Wales akan mencoba hal yang sama di Qatar. Sebab, perjuangan Wales mendapatkan tiket ke Piala Dunia 2022 tidak mudah. The Dragon harus melalui babak play-off dengan mengalahkan Ukraina.

Dan, di Qatar nanti, Wales tergabung di Grup B bersama Inggris, Amerika Serikat, dan Iran.

Data dan fakta tim nasional Wales

1. Asosiasi: Asosiasi Sepakbola Wales (FAW)

2. Konfederasi: UEFA (Eropa)

3. Pelatih kepala: Rob Page

4. Kapten: Gareth Bale

5. Pertandingan terbanyak: Chris Gunter (109)

6. Pencetak gol terbanyak: Gareth Bale (40)

7. Peringkat FIFA: Saat ini 19 (25 Agustus 2022), Tertinggi 8 (Oktober 2015), Terendah 117 (Agustus 2011)

8. Tampil di Piala Dunia: 2 kali

9. Hasil terbaik: Perempat final (1958)

Prestasi tim nasional Wales di sepakbola

Sejauh ini, Wales baru lolos ke Piala Dunia dua kali. Jadi, mereka belum pernah menjuarai Piala Dunia.

Wales juga bukan tim nasional yang disegani di Eropa. Selama bertahun-tahun mereka adalah anak bawang di UEFA. Tidak banyak prestasi yang dicatatkan Wales selama beberapa dekade terakhir. Bahkan, kebangkitan sepakbola Wales baru terjadi di era Gareth Bale dalam 5-6 tahun terakhir. 

Selain Piala Dunia, kebangkitan sepakbola Wales juga ditandai dengan berpartisipasi di Euro 2016. Pada turnamen di Prancis tersebut, mereka mencapai semifinal sebelum dikalahkan Portugal. Lolos ke Euro 2016 disusul dengan tiket Euro 2020. Kali ini, Wales mencapai babak 16 besar.

Secara historis, Wales menampilkan sejumlah pemain dari klub lokal yang ambil bagian di kompetisi Inggris. Banyak pemain Wales juga bermain di Liga Premier maupun liga lain di luar Britania Raya. Contohnya, Gareth Bale yang kini membela Los Angeles FC di MLS setelah bertahun-tahun bermain untuk Real Madrid.

1. British Home Championship: Juara 12 kali (1906/1907, 1919/1920, 1923/1924, 1927/1928, 1932/1933, 1933/1934, 1936/1937, 1938/1939, 1951/1952, 1955/1956, 1959/1960, 1969/1970)

(atmaja wijaya/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network