Libero.id - Laga keenam grup wilayah barat yang mempertemukan Karo United melawan Sriwijaya FC harus ditunda. Sedianya laga itu digelar pada Selasa (27/9) sore WIB di Stadion Teladan Medan.
Namun cuaca tak mendukung, hujan deras selama berjam-jam turut mengguyur stadion mungil tersebut. Alhasil rumput lapangan tergenang air.
Pihak panitia pelaksana sibuk membuang air yang menggenang di banyak titik, bahkan terlihat mereka menggunakan papan reklame sponsor untuk menggeser air keluar ke tepi lapangan.
Ada juga petugas yang menggunakan besi berusaha melubangi lapangan rumput yang tergenang air dan juga gagang karet serok air.
Kondisi lapangan Stadion Teladan, Medan pic.twitter.com/4m9I5is4KQ
— Broadcast Bola (@BroadcastBola) September 27, 2022
Bahkan setelah satu jam berlalu, panitia sempat menurunkan mobil tangki air untuk membantu menyurutkan volume air.
Rupa-rupa usaha dilakukan, namun semua itu tak berhasil.
Dari unggahan sosial media klub, dalam kondisi hujan pemain Sriwijaya FC masih tampak bersemangat melakukan pemanasan
Kedua kesebelasan sebenarnya memang m sudah hadir dan bersiap-siap melaksanakan pertandingan, begitu juga dengan ratusan penonton.
Namun sayangnya laga gagal dimainkan dan akan dijadwalkan ulang.
Diprediksi, laga tersebut bakal berlangsung sengit mengingat kedua kesebelasan sama-sama tengah dalam performa bagus
Karo United berada posisi dua memiliki delapan poin, sementara itu Sriwijaya FC sudah mengantongi tujuh poin di posisi keempat.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini