Timnas Indonesia U-17
Libero.id - Tim U-17 Indonesia meraih kemenangan atas PPLP Kemenpora dengan skor 5-0 pada laga uji coba di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (28/9) malam.
Kelima gol Indonesia dicetak oleh dua gol Arkhan Kaka pada menit ke-9 serta 41', Muhammad Nabil 16', Azzaky Esa 60', dan Waliy Marifat 70'.
Kemenangan ini tentu menjadi modal positif jelang bertanding di Kualifikasi Piala AFC U-17 2023 pada 1-9 Oktober di Stadion Pakansari.
"Para pemain terus menunjukkan perkembangan yang positif. Kami sudah siap mengikuti Kualifikasi Piala AFC U-17 2023," kata pelatih tim U-17 Indonesia, Bima Sakti.
"Kami persiapkan dengan baik semuanya termasuk persiapan mental. Apalagi main di kandang sendiri. Harus fokus dan tidak boleh meremehkan lawan," tambahnya.
Pada ajang Kualifikasi Piala AFC U-17 2023, Indonesia tergabung di grup B bersama Guam, Palestina, Uni Emirat Arab, dan Malaysia.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini