Yuran Fernandes
Libero.id - Persis Solo harus puas berbagi poin dengan PSM Makassar pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (29/9/2022).
Persis Solo harus puas ditahan imbang PSM Makassar dengan skor 1-1.
Gol semata wayang Persis Solo dicetak oleh Irfan Jauhari pada menit ke-22.
Sementara itu, gol balasan PSM Makassar datang dari Kenzo Nambu (43').
Pertandingan ini sendiri sedikit terganggu dengan kondisi rumput Stadion Manahan, Solo.
Di beberapa bagian lapangan terlihat rumput terlihat menguning.
Berstatus sebagai tuan rumah, Persis Solo malah tertekan di awal-awal laga.
Peluang emas didapat PSM Makassar pada menit ke-10 setelah Kenzo Nambu melakukan percobaan dari luar kotak penalti.
Akan tetapi, Gianluca Pandeynuwu jadi penyelamat gawang Persis Solo setelah mampu menepis tendangan Kenzo Nambu tersebut.
Terlalu fokus menyerang, PSM Makassar justru kecolangan pada menit ke-22.
Irfan Jauhari berhasil membawa Persis Solo unggul 1-0.
Menerima umpan dari Alexsis Messidoro, Irfan Jauhari mampu mengecoh Yance Sayuri sebelum akhirnya melepaskan tendangan ke arah pojok kanan gawang PSM.
Tertinggal satu gol, Juku Eja makin agresif meneror lini pertahanan Persis.
Tim besutan Bernardo Tavares itu akhirnya mampu menyamakan kedudukan dua menit jelang turun minum.
Adalah Kezo Nambu yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor.
Berawal dari tendangan bebas, bola yang mengarah ke kotak penalti mengenai kepala Everton.
Bola yang berbelok arah langsung disambar oleh Kenzo Nambu dan menjadi sebuah gol.
Skor imbang 1-1 menutup jalannya babak pertama.
Pada menit ke-55 Samsul Arif nyaris saja membawa Laskar Sambernyawa kembali unggul.
Sudah berdiri bebas di kotak penalti PSM, Samsul Arif gagal mencetak gol setelah tendangannya malah melambung tinggi di atas mistar gawang.
Rasiman sempat mencoba melakukan perubahan dengan memasukkan Jaimerson Xavier menggantikan Andri Ibo pada menit ke-77.
Alih-alih membawa perubahan, Jaimerson Xavier justru memberi kerugian untuk Persis.
Pemain asal Brasil itu mendapat kartu merah dari wasit saat baru 10 menit di atas lapangan karena melakukan tamparan kepada bek PSM, Yuran Fernandes.
Scene kartu merah Jaimerson da Silva Xavier aka Jaime Xavier vs Yuran Fernandes pic.twitter.com/QxcvaM56Lq
— ︎ ︎ (@MataWasit) September 29, 2022
Hingga wasit meniup peluit akhir kedua tim gagal mencetak gol tambahan, Persis harus puas berbagi poin dengan PSM.
(muflih miftahul kamal/muf)
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini