Persib vs Persija Resmi Batal, Berikut Komentar Suporter

"Usut tuntas untuk memperbaiki citra sepak bola Tanah Air."

Analisis | 02 October 2022, 19:49
Persib vs Persija Resmi Batal, Berikut Komentar Suporter

Libero.id - Pertandingan penting antara Persib Bandung kontra Persija Jakarta diyakini batal digelar. Itu buntut kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Malang, yang mengakibatkan ratusan nyawa melayang. 

Duel bertajuk El Clasico Indonesia itu memang bakal batal digelar menyusul insiden usai Arema FC vs Persebaya Surabaya. 

Kepastian pembatalan pertandingan Persib vs Persija disampaikan Media Officer Persija, Muhammad Nadhil. “Pertandingan hari ini ditunda ya teman-teman,” tulis Nadhil melalui pesan singkat. 

Selain itu, PSSI juga telah mengeluarkan pernyataan bahwa Liga 1 akan ditunda hingga pekan depan. Keputusan itu tentu saja membuat laga Persib vs Persija batal digelar hari ini. 

 

Bobotoh asal Tangerang, Zainudin, mengaku pasrah dengan apapun keputusan panitia terkait pertandingan sore ini. Namun, sesama pendukung harus saling berempati. Apalagi, kejadian di Malang menyangkut masa depan sepak bola di Indonesia. 

Bahkan, dia datang bersama puluhan Bobotoh lainnya dari Tangerang menggunakan dua bus. “Memang sekarang kalau pertandingan dilanjutkan, akan terasa hambar. Kalaupun tidak terjadi, kami akan menganggapnya sebagai hari libur,” katanya. 

Meski begitu, Zainudin dan Bobotoh lainnya tetap melakukan penukaran tiket secara online yang sudah terlanjur dibeli. Jadi apapun keputusannya, dia sudah memegang tiketnya. “Kami masih bertukar tiket,” katanya.  

Dia meminta agar kejadian di Kanjuruhan diusut tuntas. Apalagi ada penggunaan gas air mata di stadion. Ini menyebabkan banyak penggemar meninggal dunia. 

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network