Momen Dramatis Timnas Futsal Indonesia, Gol Telat Sepersekian Detik

"Fighting spirit yang luar biasa. Respek!"

Berita | 05 October 2022, 04:27
Momen Dramatis Timnas Futsal Indonesia, Gol Telat Sepersekian Detik

Libero.id - Timnas Futsal Indonesia harus menyerah dari Timnas Futsal Jepang di babak perempat final Piala Asia Futsal 2022. Bermain di Saad Abdullah Hall, Selasa (4/10) sore WIB, Skuad Garuda telah berjuang semaksimal mungkin meski akhirnya tumbang dengan skor tipis 2-3 setelah sebelumnya unggul lebih dulu.

Di laga ini, Indonesia unggul lebih dulu lewat gol Samuel Eko di awal babak kedua. Jepang membalas dendam tiga gol melalui Sora Kanazawa, Soma Mizutani, dan Higor Pires.

Drama terjadi di laga ini, di mana Indonesia berhasil memperkecil kedudukan melalui Dewa Rizki di satu menit terakhir pertandingan. Dan setelah gol itu, Indonesia kembali bisa membuat gol melalui sontekan manis Rio Pangestu di depan gawang.

Namun, gol tersebut tidak disahkan karena laga terhitung sudah usai, hanya sepersekian detik.

Momen bermula saat Samuel Eko memberi umpan ke Rio Pangestu, waktu ternyata tanpa disadari sudah habis. Hal tersebut lantaran dalam futsal menggunakan waktu bersih selama 20 menit.

Kekecewaan sangat terlihat jelas di wajah penggawa Indonesia dan pelatih Mohamad Hashemzadeh. Bahkan, beberapa pemain melancarkan protes kepada wasit.

Dengan begitu Timnas Futsal Indonesia belum bisa melaju ke babak semifinal Piala Asia Futsal 2022.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network