Siapa Lebih Baik? Statistik Christopher Nkunku vs Striker Chelsea

"Statistik sih moncer, tapi apa nggak nyesel lagi?"

Analisis | 07 October 2022, 02:44
Siapa Lebih Baik? Statistik Christopher Nkunku vs Striker Chelsea

Libero.id - Chelsea sudah menjalin kesepakatan untuk mendaratkan Christopher Nkunku tahun depan, apalagi sang penyerang telah menjalani pemeriksaan medis di Jerman dengan didampingi oleh ahli ortopedi dari Chelsea.

Pemain timnas Prancis itu menikmati musim yang luar biasa musim lalu, mencetak 35 gol dan membuat 20 assist dalam 52 penampilan di semua kompetisi selama tahun sensasional untuk RB Leipzig. Performa brilian itu membuatnya mendapatkan penghargaan Pemain Terbaik Bundesliga.

Dan, hal-hal telah meningkat dengan cepat. David Ornstein dari The Athletic melaporkan bahwa Nkunku telah menandatangani perjanjian pra-kontrak dengan klub London barat.

Ornstein juga mengatakan bahwa tim Liga Premier itu telah berkomitmen untuk membayar tim Bundesliga itu dengan harga yang melebihi klausul rilis 60 juta euro (Rp 904 miliar) untuk mendapatkan pemain berusia 24 tahun itu.

Chelsea sangat membutuhkan striker mengingat Timo Werner dan Romelu Lukaku telah kembali ke Leipzig dan Inter. Sementara Kai Havertz kesulitan berperan sebagai penyerang tunggal.

Tapi, apakah Nkunku menjadi pilihan yang cocok untuk Chelsea? Kami telah membandingkan statistik Nkunku di Bundesliga musim 2021/2022 dengan beberapa penyerang Chelsea saat ini di Liga Premier, di mana statistik Raheem Sterling dan Armando Broja diambil saat mereka bermain untuk Manchester City dan Southampton. Sementara statistik Pierre-Emerick Aubameyang diambil dari Barcelona dan Arsenal.

#1 Gol

Christopher Nkunku – 20

Raheem Sterling – 13

Pierre-Emerick Aubameyang – 11

Kai Havertz – 8

Christian Pulisic – 6

Armando Broja – 6

Hakim Ziyech – 4

#2 Assist

Christopher Nkunku – 13

Raheem Sterling – 5

Kai Havertz – 3

Hakim Ziyech – 3

Christian Pulisic – 2

Pierre-Emerick Aubameyang – 1

Armando Broja – 0

#3 Menit per gol

Pierre-Emerick Aubameyang – 99,3

Christopher Nkunku – 136,8

Raheem Sterling – 163,6

Kai Havertz – 227,0

Christian Pulisic – 214,3

Hakim Ziyech – 329,3

Armando Broja – 330,2

#4 Menit per gol atau assist

Christopher Nkunku – 82,9

Pierre-Emerick Aubameyang – 91,0

Raheem Sterling – 118,1

Christian Pulisic – 160,8

Kai Havertz – 165,1

Hakim Ziyech – 188,1

Armando Broja – 330,2

#5 Peluang tercipta per 90 menit

Christopher Nkunku – 2,1

Hakim Ziyech – 2,1

Raheem Sterling – 1,8

Christian Pulisic – 1

Kai Havertz – 1

Pierre-Emerick Aubameyang – 0,7

Armando Broja – 0,5

#6 Dribel sukses per 90 menit

Christopher Nkunku – 2,2 (66,6%)

Raheem Sterling – 2,2 (46,7%)

Hakim Ziyech – 1,9 (43,2%)

Christian Pulisic – 1,7 (42,5%)

Kai Havertz – 0,9 (42,9%)

Pierre -Emerick Auabmeyang – 0,3 (60%)

Armando Broja – 1,5 (46,9%)

#7 Akurasi umpan per 90 menit

Hakim Ziyech – 43,2 (81,2%)

Raheem Sterling – 34,7 (85,3%)

Kai Havertz – 32,4 (81,3%)

Christopher Nkunku – 31,6 (81,6%)

Christian Pulisic – 30,6 (80,3%)

Pierre- Emerick Aubameyang – 19,2 (75,5%)

Armando Broja – 18 (61,4%)

#8 Tembakan per 90 menit (di dalam kotak penalti)

Hakim Ziyech – 3.6 (1.1) 

Pierre-Emerick Aubameyang – 3.4 (2.6) 

Kai Havertz – 2.8 (2.4) 

Christopher Nkunku – 2.7 (1.7) 

Raheem Sterling – 2.4 (1.4) 

Christian Pulisic – 2 (1.5) 

Armando Broja – 2 (1.8) 

(diaz alvioriki/yul)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network