Libero.id - Chelsea berhasil meraih kemenangan dan mempermalukan AC Milan di markas mereka sendiri, San Siro. Dalam laga lanjutan fase grup E Liga Champions, laga yang berlangsung pada Rabu (12/10) dini hari WIB itu berkesudahan dengan skor 2-0 untuk tim tamu
Adalah Jorginho dan Aubameyang yang mencetak gol, namun jumlah gol tersebut masih kalah jauh dengan jumlah kartu yang dikeluarkan oleh wasit yang memimpin laga, wasit asal Jerman Daniel Siebert setidak-tidaknya ia menghadiahi 10 kartu.
Tampaknya apa-apa dianggap oleh Sibert sebagai kekerasan yang berlebihan, salah satu momen kontroversial adalah ketika ia dengan yakin langsung mengganjar Fikayo Tomori pada menit ke-18 dengan kartu merah setalah menyentuh bahu Mason Mount dua kali di kotak penalti.
Was that a red card ??? ???#MILCHE #Tomoripic.twitter.com/9QYhpmLAWF
— MD Sports (@mda_creations) October 11, 2022
Tak ada peringatan atau kartu kuning, Tomori mandi lebih cepat. Statistik resmi UEFA menunjukkan bahwa di babak pertama ada total 17 pelanggaran yang dilakukan oleh kedua kesebelasan, 7 oleh Milan dan 10 oleh Chelsea.
Namun sang wasit masih sedikit berbaik hati dengan hanya mengeluarkan satu kartu merah dan lima kartu kuning – tiga untuk tim besutan Stefano Pioli, dua untuk tim besutan Graham Potter.
Jumlah itu saja sudah lebih banyak dari setiap pertandingan Liga Champions musim ini dalam durasi 45 menit.
Pada 45 menit babak kedua, masih ada 4 kartu yang dihadiahkan oleh sang wasit masing-masing untuk kedua kesebelasan.
Terlepas dari itu, dengan kemenangan tersebut Chelsea berada di puncak klasemen dengan catatan 7 point sementara AC Milan berada di posisi ketiga dengan catatan 4 point. Jumlah point kedua kesebelasan hanya unggul satu dengan jumlah kartu yang dikeluarkan wasit dalam laga tersebut.
(gigih imanadi darma/gie)
16-12-2023 | ||
Chelsea | 2 - 0 | Sheffield United |
10-12-2023 | ||
Everton | 2 - 0 | Chelsea |
07-12-2023 | ||
Manchester United | 2 - 1 | Chelsea |
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini