Libero.id - Ungahan Instagram Shin Tae-yong memicu para pemain timnas Indonesia untuk berkomentar, diketahui jurus asal Korea Selatan itu menyatakan akan ikut mundur bila Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule juga terus-menerus dipersalahkan dan didesak mundur imbas Tragedi Kanjuruhan.
Salah satu komentar penggawa Timnas Indonesia yang memantik reaksi keras netizen adalah komentar dari Asnawi Mangkualam.
Ketika pemain lain seperti Elkan Baggott , Hokky Caraka , Marc Klok , dan banyak lainnya hanya membubuhi emoticon, pemain Ansan Greeners itu tak sungkan berpendapat dengan kata-kata, di mana menurutnya Iwan Bule sejauh ini masih merupakan yang terbaik untuk PSSI.
" This is true, Pak Iwan Bule masih yang terbaik untuk PSSI ?" tulis Asnawi di kolom komentar unggahan Shin Tae-yong.
Sontak pernyataan itu mengundang rasa kesal dan kecewa. Alhasil netizen Indonesia bersilahturahmi di akun Instagram pribadi eks PSM Makassar itu, di mana dari 2 ribu lebih komentar pada postingan bela sungkawa Asnawi Mangkualam untuk Tragedi Kanjuruhan diserang dengan berbagai rupa kalimat-kalimat yang kurang menyenangkan.
Mulai dari menganggap Asnawi tak punya hati dan menyarankan ia untuk sebaiknya fokus memperbaiki kariernya dan tidak usah ikut-ikutan mengurusi federasi. Dan ratusan komentar dengan nada sejenis.
Netizen Indonesia memang dikenal galak dan cerewet di sosial media. Semoga hal tersebut tidak membuat mental Asnawi Mangkualam jatuh, sebab pada akhirnya dia akan dipuja-puja lagi ketika tampil apik dan heroik untuk Skuad Garuda.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini