Libero.id - Salah satu pemain abroad Indonesia, Witan Sulaeman kembali dipercaya untuk tampil bersama klubnya AS Trencin, bermain klub Divisi 2 Liga Slowakia, FK Slavoj Trebišov, Witan dan rekan-rekan mampu menang dengan skor meyakinkan yakni 4-0.
Laga itu sendiri merupakan babak 32 besar Piala Slowakia 2022/23 pada Rabu (19/10) malam WIB, di mana winger Timnas Indonesia itu ikut menyumbang satu assist.
Adapun empat gol dari AS Trencin dicetak oleh Kelvin Pires (41') dan hattrick Chinonso Emeka (83', 85', 89'). Eks FK Senica itu berkontribusi terhadap gol kedua Emeka, momen bermula ketika Witan melepas umpan datar di kotak penalti yang disambar oleh tendangan Emeka.
Witan sendiri tidak bermain sejak awal laga. Ia baru dimainkan di menit 60, masuk menggantikan pemain bernama Lukas Letenay.
Sebelumnya pemain abroad yang juga penggawa Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, juga mencetak asisst di Piala Slowakia saat FC ViOn mengalahkan MSK Povazska, pada Selasa (18/10) malam WIB.
Adapun Witan Sulaeman sudah total bermain 11 kali untuk AS Trencin 8 kali di Liga Slowakia dan 3 kali di Piala Slowakia. Total, Witan kini sudah mencetak 2 gol dan 2 assist, yang semuanya dicetak di Piala Slowakia.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini