Cho Byung-kuk
Libero.id - Keberadaan Cho Byung-kuk sebagai asisten pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia bak reuni kecil dengan staf kepelatihan lainnya.
Cho Byung-kuk adalah teman satu SMP dan SMA dari tangan kanan sekaligus penerjemah Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Yoo Jae-hoon.
Cho Byung-kuk baru saja ditunjuk sebagai staf Shin Tae-yong di Timnas Indonesia untuk menggantikan Dzenan Radoncic yang mundur pada 1 Oktober 2022.
Dzenan Radoncic memilih untuk menanggalkan tugasnya sebagai asisten Shin Tae-yong karena harus pulang ke Montenegro untuk menemani ibunya yang sakit keras.
Cho Byung-kuk juga telah berada di Turki bersama Shin Tae-yong dan Yoo Jae-hoon yang tengah menggelar pemusatan latihan untuk timnas U-20.
"Sangat senang bertemu lagi dengan beliau. Terakhir kami bertemu sekitar 15 tahun yang lalu di Liga 1 Korea Selatan," ujar Yoo Jae-hoon di akun Instagramnya, @pace_yoojaehoon, Sabtu (22/10/2022).
Cho Byung-kuk dan Yoo Jae-hoon pernah sama-sama berkarier di K League 1 atau kasta teratas Liga Korea Selatan pada beberapa tahun lalu.
Sebelum menjadi tangan kanan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Cho Byung-kuk adalah pelatih South Coast Flame FC U-13.
South Coast Flame FC adalah tim yang berbasis di Illawarra, New South Wales, Australia yang fokus dengan pendidikan sepak bola usia dini.
Cho Byung-kuk menjadi penanggung jawab South Coast Flame FC U-13 sejak 1 Oktober 2021. "Mantan pemain Timnas Korea Selatan akan menjadi pelatih U-13 mulai 2022," tulis South Coast Flame FC dalam laman Facebooknya.
(muflih miftahul kamal/muf)
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini