Libero.id - Usai membawa Setan Merah finish di peringkat ketiga Liga Premier, Ole Gunnar Solskjaer boleh jadi pelatih yang beruntung. Timnya seperti tidak kehabisan talenta baru terutama anak-anak muda didikan langsung akademi Manchester United.
Sebutlah Marcus Rashford, Mason Greenwood dan masih banyak lagi. Pelan namun pasti, para pemain muda itu mulai jadi tumpuan utama tim. Tidak hanya dari akademi MU, mereka juga mendatangkan pemain muda potensial dari klub lain.
Musim depan United bakal punya stok tenaga tambahan dari talenta anak muda mereka adalah Logan Pye dan Joe Hugil. Mereka diperkenalkan sebagai pemain baru di pusat latihan Carrington.
Keduanya bukan dari akademi United, tetapi mereka bakal di proyeksikan untuk skuat United ke depan, dengan skema dimatangkan lebih dulu di akademi atau di tim U-23.
Pembelian Joe Hugil dan Logan Pye semata-mata untuk mengasah bakat dan “memagari” mereka dari buruan klub-klun lain.
Manchester United merogoh kocek 300.000 Poundsterling untuk Joe Hugil, penyerang jangkung yang baru berusia 16 tahun.
Sementara Logan Pye, dianggap sebagai bek kiri yang potensial untuk kesebelasan Ole Gunnar ke depan. Usianya juga masih 16 tahun. Tapi untuk pemain satu ini, United membayar 500.000 Poundsterling.
Duo wonderkid yang semula milik Sunderland itu juga sempat dibidik oleh Arsenal, Leeds United dan Tottenham. Dengan usia dan harga tawar di atas, keduanya jelas bukan pemain sembarangan.
Mengingat keduanya masih muda, bukan mustahil dalam jangka waktu dekat salah satu di antara mereka atau kedua-duanya akan masuk di skuat utama Manchester United, merasakan atmosfer merumput di panggung utama Old Trafford. Tetapi sekali lagi, Joe Hugil dan Pye akan lebih dulu bermain untuk tim junior United.
Nama lain yang juga masih muda adalah Radek Vitek, pesepakbola asal Republik Ceko ini diboyong dari Sigma Olomouc. Vitek menambah barisan panjang penjaga gawang Manchester United yang baru- baru ini diambil dari klub Eropa Timur.
Sebelumnya United juga merekrut Dean Henderson, Johan Guadagno, Kieran O’Hara dan nama lainnya.
Tiga pemain muda di atas, telah menjalani tes kesehatan, termasuk diantaranya rapid test Covid-19, dan mereka sudah bergabung dalam sesi latihan yang dipusatkan di daerah Carrington. Dengan umur 16 tahun dan kemampuan yang mumpuni, mereka akan mencoba peruntungan di Manchester United. Menarik untuk menantikan kiprah tiga pesepakbola yang masih “hijau”.
17-12-2023 | ||
Liverpool | 0 - 0 | Manchester United |
09-12-2023 | ||
Manchester United | 0 - 3 | A Bournemouth |
07-12-2023 | ||
Manchester United | 2 - 1 | Chelsea |
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini