Libero.id - Timnas Indonesia U-20 kembali menjalani laga uji coba melawan tim lokal Turki, setelah menang melawan Cakalikki Spor dengan skor 2-1, terbaru pada Selasa (8/11) malam WIB tim besutan Shin Tae-yong membungkam klub Turki lainnya, yakni Antalyaspor U-20, kali ini dengan skor 3-2.
''Melawan Antalyaspor kami tampil baik dan bisa menang 3-2, itu karena kerja keras tim. Pertandingan itu sangat ketat dan seru, kami bisa memaksimalkan peluang,'' ujar Marselino usai laga.
Di pertandingan ini, Skuad Garuda Muda tertinggal terlebih dahulu, namun akhirnya mampu menang comeback lewat dua gol Marselino Ferdinan dan satu gol dari Ronaldo Kwateh.
''Saya sangat bersyukur [mencetak dua gol] kepada tuhan, puji syukur tuhan. Terlepas dari itu juga hasil ini karena kerja keras seluruh tim, jadi ini semua karena tim,'' imbuh penggawa Persebaya Surabaya itu.
Meskipun menang ada banyak catatan yang diberikan oleh Shin Tae-yong, salah satunya menurut Marselino, Shin Tae-yong memberi pesan kepada para pemain agar lebih aktif bergerak dan menerapkan pressing tinggi.
Timnas Indonesia U-20 dipersiapkan untuk mengikuti turnamen Piala AFC U-20 2023 dan juga Piala Dunia U-20 2023.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini