Libero.id - Piala Dunia 2022 tak terasa semakin dekat. Dari 32 peserta negara mana yang Anda jagokan?
Pertanyaan semacam itu gampang saja dijawab oleh pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Ezra Walian, ia menjagokan negara kelahirannya, ya, Belanda.
Menurut penggawa Persib Bandung itu, The Oranje akan dengan mudah lolos dari fase grup dan kemudian mengangkat trofi.
Tim besutan Louis van Gaal berada di Grup A bersama tuan rumah, Qatar, serta Senegal dan juga Ekuador. Meskipun optimis pemain yang jadi bagian Skuad Garuda di Piala AFF 2020 itu secara tak langsung menyebut dua pesaing berat Belanda yakni Timnas Argentina dan Brasil.
"Belanda harus menang ya, harus juara. Optimis dong. Tapi ada Brasil mereka tim bagus, terus ada Argentina juga. Tapi saya positif mendukung Belanda dan optimis akan juara," kata Ezra dilansir dari Simamaung.
Argentina dan Brasil sendiri berada di Grup C dan G. Berdasarkan pembagian grup,Belanda ada kans bertemu Argentina di perempat final dan juga Brasil di babak semifinal.
Namun demikian, pemain jebolan akademi Ajax Amsterdam itu tetap menaruh keyakinannya.
Brasil adalah negara dengan gelar juara Piala Dunia terbanyak, yakni lima trofi dan dua kali runner-up. Menyusul kemudian Jerman dengan empat trofi dan empat kali runner-up.
Sementara itu Belanda belum sekali pun mengangkat trofi juara bergengsi tersebut, mereka disebut sebagai juara tanpa mahkota karena sudah tiga kali menjadi runner-up pada 1974, 1978, dan terakhir pada Piala Dunia 2010 lalu.
Akankah harapan Ezra Walian dan ratusan juta penggemar Belanda lainnya akan tercapai? Mari kita nantikan.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini