Libero.id - Borrusia Dortmund tengah menjalani tur Asia Tenggara. Usai melawan klub Liga Singapura yakni Lion City Star, Die Borussen meladeni kekuatan klub elite Liga Super Malaysia, Johor Darul Ta'zim.
Laga persahabatan yang berlangsung di Sultan Ibrahim Stadium, Malaysia (28/11) malam WIB itu berkesudahan dengan skor 1-4 untuk kemenangan tim tamu.
Pemain keturunan Indonesia yang baru saja merampungkan proses naturalisasi dan karena itu telah mendapat paspor WNI, Jordi Amat, turut dimainkan. Eks Real Betis itu dipercaya sejak menit awal menempati pos gelandang kiri. Peran yang tidak biasa ia mainkan.
Amat terlihat menggenakan nomor punggung 55, dalam formasi 4-3-3 Amat berduet dengan Feroz Baharudin dan Shahrul Saad.
Dalam laga tersebut Amat tidak bermain penuh, diganti ketika tambahan waktu babak kedua alias sesaat sebelum laga berakhir.
Pertandingan persahabatan Johor Darul Ta'zim melawan Borussia Dortmund di Malaysia yang sedang berlangsung.
Ada beberapa nama seperti Mats Hummels, Emre Can, dan Donyell Malen. Sementara JDT diperkuat oleh Jordi Amat pic.twitter.com/PyVjKgsOBI
— Fakta Bola ⚽ (@FaktaSepakbola) November 28, 2022
Dimainkannya Amat dalam laga tersebut sekaligus menjawab pertanyaan kemana dirinya yang belum bergabung dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia di Bali.
Sebagaimana yang diketahui, Shin Tae-yong telah memanggil 28 pemain untuk persiapan Piala AFF 2022, nama Jordi Amat masuk dalam daftar tersebut, begitu juga dengan rekan naturalisasinya, Sandy Walsh.
Adapun Piala AFF 2022 akan berlangsung pada 20 Desember-16 Januari 2023 mendatang. Skuad Garuda tergabung di grup A bersama dengan Timnas Thailand, Kamboja, Filipina, dan Brunei Darussalam.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini