Momen ‘No Look Defending’ Maguire Jadi Bahan Canda di Media Sosial

"Banyak yang mempertanyakan kualitas Maguire apakah layak dihargai lebih dari Rp 1 triliun."

Viral | 17 August 2020, 07:45
Momen ‘No Look Defending’ Maguire Jadi Bahan Canda di Media Sosial

Libero.id - Bek Manchester United Harry Maguire menjadi bahan olokan di media sosial berkat aksinya yang diberi predikat ‘no look defending’ atau bertahan tanpa melihat. Momen ini terjadi saat Sevilla menyamakan kedudukan 1-1 lewat gol Suso pada semifinal Liga Eropa, Senin (17/8) dinihari.

Momen bermula ketika Sergio Reguilon mengirim umpan tarik ke depan mulut gawang David de Gea. Saat itu Maguire bukannya berusaha menyetop bola tetap malah melihat ke arah belakangnya mengantisipasi posisi striker lawan.

Libero.id

‘no look defending’ Maguire.

Memang sebenarnya maksud Maguire adalah menebak jika saja Reguilon menarik umpan lebih dalam dengan harapan bisa menghentikan bola. Ternyata Reguilon memilih menarik umpan segaris yang akhirnya bisa diselesaikan dengan bagus oleh Suso.

Aksi Maguire di lini belakang memang kerap jadi sorotan. Mantan pemain Leicester City yang sekarang menjadi kapten di Manchester United ini mendapat kepercayaan penuh pelatih Ole Solksjaer Gunnar untuk memimpin rekan-rekannya dari lini belakang. Gaji yang diterima oleh pemain 28 tahun tak kalah besar dari nilai transfernya 80 juta pounds. Per tahun dia menerima gaji sekitar Rp 170 miliar.

Sebelum ini ada beberapa momen yang membuat publik bertanya apakah Maguire pantas dihargai 80 juta pounds. Pertama ketika dia dilewati Bergwijn dengan mudah saat laga lawan Tottenham Hotspur. Gol ini membuat Maguire dikecam Roy Keane.

Kedua, saat dia tak berdaya membendung tendangan Cantwell pada laga Piala FA.

Kemudian saat Manchester United kebobolan dari Bournemouth saat mereka menang 5-2 di Liga Premier. Bournemouth berhasil mencuri keunggulan lebih dulu pada menit ke-15 ketika Stanislas mengolongi Harry Maguire sebelum menaklukkan kiper David de Gea di area tiang dekat.

Baca Berita yang lain di Google News




Hasil Pertandingan Manchester United


  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network