Permainan Bola Basket
Libero.id - Permainan bola basket merupakan salah satu olahraga bola besar yang sangat populer di era modern saat ini. Tak hanya di Amerika Serikat, bola basket juga digemari penduduk dari belahan bumi lain, seperti Eropa, Afrika, Asia, Amerika Latin, hingga Australia.
Dengan semakin populernya olahraga basket, pidak sedikit kompetisi digelar setiap tahun. Contohnya, British Basketball League (BBL) di Inggris, National Basketball Association (NBA) di Amerika Serikat, Euroleague di Eropa, hingga Indonesia Basketball League (IBL).
Permainan bola basket merupakan olahraga yang dilakukan secara berkelompok. Dua tim bertanding untuk mencetak poin dengan memasukkan bola ke keranjang lawan sebanyak-banyaknya. Masing-masing tim terdiri dari lima orang.
Olahraga ini bisa dilakukan di lapangan terbuka (outdoor) atau ruang tertutup (indoor). Adapun standar internasional permainan bola basket adalah empat babak, waktu setiap babaknya adalah 10 menit (4×10 menit), dengan jeda waktu istirahat 10 menit.
Khusus NBA, formatnya berbeda. Kompetisi bola basket tersebut menggunakan format 12 menit per babaknya (4×12 menit).
Dan, tujuan permainan bola basket adalah menjadikan tubuh kita selalu sehat dan terjaga dengan baik. Tak bisa dimungkiri, para pemain bola basket terlihat kuat dan memiliki postur tubuh yang ideal. Dengan tinggi badan dan berat badan normal. Tujuan lain dari permainan bola basket adalah memenangkan pertandingan, khususnya ketika permainan ini dijadikan sebagai ajang meraih prestasi.
Saat berada di lapangan bola basket, setiap pebasket ingin memenangkan permainan dengan memasukkan bola sebanyak mungkin ke ring yang sudah disediakan. Terdapat dua ring yang sudah disediakan di lapangan, yakni ring tim sendiri dan tim lawan. Dan tugas dari permainan ini adalah memasukan bola ke dalam ring lawan sebanyak-banyaknya.
Selain itu, skill mendasar dalam permainan bola basket yaitu kemampuan menembakkan bola (shooting) ke dalam ring. Hal ini merupakan salah satu tujuan inti permainan bola basket agar meraih kemenangan. Saat memasukan bola, poin yang didapat berbeda, tergantung jarak atau dari arah mana memasukkannya.
Tak lupa, kerja sama tim dalam permainan bola basket merupakan aspek yang paling utama. Sebab, permainan bola basket adalah olahraga yang dimainkan dengan kedua tim bertanding.
Kerja sama tim yang baik bisa menentukan kemenangan dalam permainan bola basket. Jadi, melatih kerja sama dalam sebuah tim sangat penting untuk memenangkan pertandingan.
Manfaat permainan bola basket:
1. Melatih otot tubuh
Dalam olahraga ini, seseorang akan menggerakkan seluruh organ tubuh secara intensif. Misalnya, saat sedang berlari, mendribel, melempar, dan lainnya yang selalu melibatkan otot tubuh.
2. Menjaga ketahanan tubuh
Gerakan-gerakan saat bermain bola basket dapat membuat badan menjadi lincah sehingga mampu menjaga ketahanan tubuh.
3. Menahan daya imunitas tubuh
Tak hanya buah-buahan yang mampu mengoptimalkan sistem imun tubuh, tetapi juga olahraga, seperti bermain bola basket. Aktivitas ini merupakan satu di antara olahraga yang mampu mencegah bakteri dan virus.
4. Membangun keseimbangan dan koordinasi tubuh
Olahraga bola basket dilakukan dengan kerja sama antara tangan, kaki, dan mata dalam koordinasi yang erat. Tentunya hal ini akan membangun keseimbangan dan keterampilan fungsi koordinasi tubuh.
5. Meningkatkan keterampilan motorik
Setiap pemain harus menggerakkan hampir seluruh anggota tubuh inti dalam olahraga ini sehingga mampu meningkatkan saraf motoriknya.
6. Membentuk tubuh ideal
Permainan bola basket adalah aktivitas yang sangat identik dengan olahraga fisik karena itulah kalori akan terbakar dengan sendirinya.
7. Tubuh menjadi lebih tinggi.
Tak sedikit atlet bola basket memiliki badan yang tinggi. Hal itu dikarenakan permainan bola basket mampu meregangkan otot kaki, tulang belakang, serta tulang kaki. Dengan memanjangkan tulang-tulang tersebut, tubuh akan menjadi lebih tinggi.
8. Menurunkan berat badan
Olahraga bola basket dapat membakar sekitar 700-750 kalori yang ada sehingga lemak yang berlebih akan hilang saat bermain.
9. Menghindari osteoporosis
Dengan melakukan aktivitas lari yang dapat membuat tulang-tulang dalam tubuh akan makin kuat jika dilakukan secara teratur.
10. Meningkatkan kesehatan kardiovaskular
Bola basket adalah permainan cepat yang melibatkan banyak lari, dribbling, passing, melompat, dan melempar bola ke ring. Hal tersebut yang membuat olahraga ini dapat berfungsi sebagai latihan kardiovaskular yang efektif karena mempercepat pernapasan dan meningkatkan pasokan darah yang mengangkut manfaat oksigen ke otot-otot.
(atmaja wijaya/anda)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini