Mohamed Salah
Libero.id - Mohamed Salah kembali mengeluarkan foto tahunan ucapan Selamat Natal kepada para penggemarnya. Dan, seperti biasa pula, pro maupun kontra bermunculan. Ada yang menentang. Tapi, lebih banyak yang setuju dan memberikan apresiasi setinggi langit. Salut!
Meski berasal dari Mesir, Arab, Muslim, dan religius, Mohamed Salah ternyata ikut merayakan Natal. Bahkan, setiap tahun, bintang Liverpool itu mengeluarkan pose di depan pohon Natal bersama istri dan putrinya. Tidak hanya itu, ucapan Selamat Natal menjadi caption di akun media sosial resmi miliknya.
Tradisi itu sudah dilakukan Mohamed Salah bersama Magi istrinya, dan kedua putrinya, Makka serta Kayan, sejak lama. Bahkan, sejak pasangan ini belum memiliki anak.
Postingan Mohamed Salah setiap Natal tiba selalu memunculkan beragam tanggapan. Beberapa penggemar kecewa. Tapi, ada lebih banyak yang menyatakan senang dan mendukung.
"Saya akan berhenti mengikuti anda dan berhenti mendukung Liverpool karena anda sedang merayakan Natal bersama orang-orang Kristen," tulis salah satu penggemar yang kecewa.
Ada juga yang menulis: "Saya telah menjadi penggemar Liverpool sejak saya lahir, tapi saya akan berhenti mendukung klub karena anda merayakan Natal bersama orang-orang Kristen. Anda baru saja kehilangan saya sebagai penggemar Mo Salah. Selamat tinggal!"
"Mo Salah, aku mencintaimu sebagai penggemar Madrid. Saya melihat anda sebagai pemain yang luar biasa dan anda selalu menginspirasi saya. Tapi, setelah tweet ini, saya tidak lagi melihat anda sebagai panutan saya," tulis yang lainnya.
Namun, yang lain membela penyerang Mesir itu. Beberapa mengaku senang dengan apa yang ditunjukkan mantan pemain FC Basel. Bahkan, ada yang menyebutnya sebagai "GOAT Afrika".
"Bagi kami, anda adalah kombinasi Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Kylian Mbappe. Selamat menikmati," tulis seorang penggemar. Penggemar lain menulis: "Postingan Natal yang paling dinantikan setiap tahun. Selamat Natal Mo". Ada juga yang menembahkan: "Selamat Natal juga Mo Salah, semoga damai selalu".
Dalam hidup, pro dan kontra itu biasa. Tidak mungkin semua orang menyukai Mohamed Salah. Begitu pula sebaliknya tidak semua orang membencinya. Tetap sangat, Mohamed Salah!
? #MerryChristmas pic.twitter.com/nTFjuQyvRD
— Mohamed Salah (@MoSalah) December 24, 2022
(diaz alvioriki/anda)
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini