Libero.id - Musim ini Marcus Rashford kembali menemukan performa terbaiknya. Teranyar, penyerang Manchester United itu mencetak satu dari tiga gol kemenangan The Red Devils atas Nottingham Forest dalam laga lanjutan Liga Inggris, Rabu (28/12) dini hari WIB.
Lantas apa yang membuat pemain berusia 25 tahun itu terpacu setelah sebelumnya sempat tenggelam.
Ternyata kuncinya terletak di pola pikir yang kemudian merubah pandangan dan mempengaruhi kinerja Rashford di atas lapangan hijau.
Selain itu, punggawa Timnas Inggris itu juga sangat menikmati apa yang dijalaninya di bawah pelatih Erik ten Hag.
"Ini adalah pola pikir yang sama sekali berbeda dengan musim lalu, tim yang berbeda memainkan sepak bola yang berbeda," ujar Rashford pasca pertandingan.
- We start with this beautiful goal by Marcus Rashford assisted by eriksen ?⚪ pic.twitter.com/9wTpTDzBDg
— Fpl 90+5 (@Ghanoo38) December 27, 2022
Sejauh musim 2022/23 berjalan, Rashford telah menorehkan 10 gol dan empat assist dari 21 penampilan lintas ajang. Berbeda dengan musim lalu, dirinya hanya mampu membukukan lima gol dan dua assist total dari 32 penampilan.
"Bagi saya, ketika Anda tidak berada dalam tim dan masuk ke dalam tim, ada pola pikir yang berbeda dan Anda harus memikirkan untuk membuat dampak. Saya menikmati apa yang saya lakukan saat ini," imbuhnya.
Sebelum musim 2021/22 yang mampet, keran gol Rashford selalu menyentuh dua digit dalam lima musim. Rashford paling produktif di musim 2019/20, di mana ia berhasil menyarangkan total 22 gol.
"Saya tidak tahu apakah ini sebagus yang pernah saya mainkan, tetapi saya pasti menikmatinya. Kami memenangkan lebih banyak pertandingan dan level kami jauh lebih tinggi. Senang dengan bagaimana kami berkembang dan berharap kami bisa terus maju," terangnya.
Erik ten Hag merasa senang dengan performa Marcus Rashford. Ia bahkan yakin anak asuhnya tersebut mampu mencetak paling tidak 20 gol di Liga Inggris musim ini.
Sejalan dengan itu Manchester United saat ini tengah menempati posisi kelima Liga Inggris 2022/23 dengan jumlah 29 poin. The Reds Devils hanya terpaut satu poin dari Tottenham Hotspur yang bertengger di posisi keempat.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini