Kim Pan-gon
Libero.id - Meski telah menang 1-0 atas Thailand di leg pertama semifinal Piala AFF 2022, namun pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon mengatakan tim asuhannya belum layak berada di final Piala AFF 2022.
Setelah melihat timnya mengalahkan Thailand 1-0 di leg pertama semifinal di Bukit Jalil kemarin, Pan Gon tahu apa pun bisa terjadi dalam 90 menit berikutnya di leg kedua di Stadion Thammasat di Bangkok pada hari Selasa (10/01/2023).
Bagi Thailand sendiri, ini merupakan kekalahan perdana mereka. Dalam tujuh kesempatan sebelumnya di semifinal, mereka tak pernah tertinggal di leg pertama.
Pan Gon sendiri memuji penampilan anak asuhnya atas kemenangan kemarin, memperingatkan tantangan yang lebih berat pada hari Selasa.
"Sulit untuk mengatakan 1-0 sudah cukup tetapi sangat penting bahwa kami tidak kebobolan gol tandang. Ini akan lebih sulit di pertandingan kedua."
Datuk K. Rajagobal, yang melatih Malaysia meraih satu-satunya gelar Piala AFF mereka pada 2010, mengatakan kemenangan leg pertama kemarin adalah salah satu yang harus dibanggakan oleh Malaysia meskipun tidak dengan selisih yang lebih besar.
Gol tuan rumah yang dicetak oleh Dominic Tan secara kontroversial dibatalkan pada menit ke-55 oleh wasit Korea Selatan Kim Dae Yong.
"Kadang-kadang, permainan seperti itu bisa terjadi. Yang penting adalah kami mendapatkan satu gol. Seperti yang Anda lihat, tidak mudah mendapatkan gol dalam permainan itu," kata Rajagobal.
"Di babak pertama, ada peluang dengan Quentin (Cheng) dan kemudian di pertandingan, keputusan itu. Bisa jadi 3-0 mungkin tapi pada akhirnya, kemenangan adalah kemenangan."
"Ini lebih baik daripada kalah karena pada tahap ini, gol tandang sangat penting dan penting agar tim tidak kebobolan."
Dengan keunggulan 1-0, pertandingan tidak banyak berubah bagi Malaysia di leg kedua meski tim asuhan Pan Gon tertinggal dua gol. Pasalnya, satu gol lagi dari Malaysia sudah cukup untuk memastikan kemenangan.
“Jika Malaysia mencetak gol lebih dulu, maka permainan akan berubah dengan sangat cepat. Saya yakin pelatih tahu apa yang harus dilakukan" lanjut Rajagobal.
"Tim teknis dalam skuat telah menunjukkan bahwa mereka tahu apa yang harus dilakukan dan kami perlu memercayai mereka."
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini