Libero.id - Manchester United gagal meraih kemenangan saat bertandang ke markas Crystal Palace, Kamis (19/1) dini hari WIB. Dalam laga yang berakhir dengan skor 1-1 itu, dua punggawa The Reds Devils yakni Bruno Fernandes dan Antony sempat terlibat adu mulut. Lantas apa yang sebenarnya terjadi?
Momen tak kompak tersebut terjadi pada menit ke-28 saat Manchester United sedang berupaya membangun serangan. Antony berniat mengirim umpan terobosan kepada Bruno Fernandes yang sayangnya tak berjalan mulus lantaran kurang memahami.
Alhasil kamera menangkap gerak mulut mereka yang seperti mengeluarkan kata-kata tak bersahabat. Antony tampak merasa keberatan lantaran koleganya itu tidak peka terhadap inisiatif yang coba dibuatnya. Peluang pun akhirnya raib.
ih mané, bglh ficou legal entre antony e bruno fernandes não hein pic.twitter.com/d7HmOOYIRK
— Diego Muito Clubista ? (@_diegobarbosaa) January 18, 2023
Momen tersebut menuai beragam reaksi dari netizen. Pertengkaran keduanya dianggap sebagai bukti keinginan kuat untuk membawa Manchester United meraih tiga poin, sehingga dalam posisi mereka masing-masing keduanya sangat kecewa saat gagal menciptakan peluang.
Adapun dalam laga tersebut, Antony ditarik keluar di menit 70 digantikan oleh Alejandro Garnacho. Sementara Bruno Fernandes bermain penuh serta mencetak satu-satunya gol bagi Manchester United di laga ini tepatnya pada menit ke-43.
Dengan hasil ini, maka Manchester United gagal mencetak rekor 6 kemenangan beruntun. Sebelumnya, The Red Devils sukses memenangi Derbi Manchester melawan Manchester City dengan skor 2-1 saat menjamu rivalnya itu di Old Trafford.
Selanjutnya, tim besutan Erik ten Hag bakal bersua pimpinan klasemen sementara yakni Arsenal. Duel tersebut akan berlangsung pada Minggu (22/1) malam WIB di Emirates Stadium.
(gigih imanadi darma/gie)
17-12-2023 | ||
Liverpool | 0 - 0 | Manchester United |
09-12-2023 | ||
Manchester United | 0 - 3 | A Bournemouth |
07-12-2023 | ||
Manchester United | 2 - 1 | Chelsea |
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini