Kisah Tom Starke, Kiper Bayern Muenchen yang Main 12 Kali tapi Punya 14 Trofi

"Kiper FC Hollywood tersebut termasuk pesepak bola yang sangat beruntung."

Biografi | 24 August 2020, 18:04
Kisah Tom Starke, Kiper Bayern Muenchen yang Main 12 Kali tapi Punya 14 Trofi

Libero.id - Bayern Muenchen punya sejarah panjang dalam mengoleksi kiper-kiper jempolan. Mereka pernah punya nama-nama penjaga gawang papan atas dunia sebelum era Manuel Neuer. Sebut saja Sepp Maier, Jean-Marie Pfaff, Raimond Aumann, Oliver Kahn, hingga Hans-Joerg Butt.

Uniknya, tidak semua penjaga gawang FC Hollywood punya jam terbang tinggi dan dikenal publik mancanegara. Salah satu kiper yang jarang dibicarakan adalah Tom Starke. Dia bukan pemain terkenal ketika memperkuat Bayern pada 2012-2018. Tapi, mantan kiper ketiga FC Hollywood tersebut termasuk pesepak bola yang sangat beruntung.

Starke bergabung dengan Bayern pada 2012 setelah dua musim membela Hoffenheim. Jebolan Bayer Levekusen II tersebut didatangkan satu tahun setelah Neuer bergabung ke klub Bavaria dari Schalke 04.  

Selama berkarier sebagai penjaga gawang di Allianz Arena, Starke lebih banyak duduk di manis bangku cadangan. Sebab, dia hanya berstatus pelapis Neuer. Jika tidak ada halangan, Starke akan lebih banyak terlihat di bench atau di tribune. Dia baru merumput ketika Neuer mendapatkan hukuman kartu atau cedera.

Terbukti,  selama enam musim merumput bersama Bayern, dia hanya mencatatkan 12 penampilan di segala ajang resmi. Rinciannya, empat laga di musim pertama, tiga laga musim 2013/2014, serta tidak bermain selama dua musim selanjutnya. Kemudian, tiga laga musim 2016/2017. Sedangkan pada musim terakhirnya dia hanya mencatat dua penampilan.

Meski minim kontribusi, bukan berari Starke tidak memiliki hal yang bisa dibanggakan. Dia selalu hadir di podium ketika Bayern merayakan gelar-gelar juara yang didapatkan. Kiper yang sudah memutuskan pensiun setelah sempat membela Bayern Muenchen II itu meraih total 14 trofi!

Sebut saja enam gelar beruntun Bundesliga (2012/2013, 2013/2014, 2014/2015, 2015/2016, 2016/2017, 2017/2018). Selanjutnya, DFB Pokal (2012/2013, 2013/2014, 2015/2016). Ada lagi DFL-Supercup (2012, 2016), Liga Champions (2012/2013), Piala Super Eropa (2013), serta Piala Dunia Antarklub (2013).

Bagi Starke, itu prestasi fenomenal. Pasalnya, dia tidak pernah menyabet gelar saat memperkuat Leverkusen, Hamburg SV, Paderborn, MSV Duisburg, hingga Hoffeinheim. Sama seperti di Allianz Arena, Starke juga menyandang status kiper cadangan di Leverkusen dan Hamburg. Dia menjadi kiper utama di Paderborn, Duisburg, serta Hoffenheim.

"Pengalaman yang luar biasa bisa bermain di Bayern. Saya bangga pernah menjadi bagian dari salah satu klub hebat di dunia," ujar Starke saat memutuskan pensiun pada 2019, dilansir Bild.

Seusai gantung sarung tangan, bukan berarti Starke benar-benar menjauhi sepakbola. Dia tetap mengabdi untuk Bayern setelah diminta bergabung dengan Bayern Campus sebagai Koordinator pelatih kiper tim junior. Starke diminta mendampingi Miroslav Klose di Bayern U-17.

"Saya dapat dengan jujur mengatakan saya sangat senang bahwa hari-hari yang panjang telah berakhir dan sekarang dapat benar-benar melanjutkan pekerjaan saya sebagai pelatih kiper di akademi. Miro dan saya sama-sama mantan pemain (Bayern). Saya sangat percaya diri bekerja dengan Miro. Dia mempunyai nama besar dengan pengalaman luar biasa," ungkap Starke.

Sebagai pelatih kiper, keberuntungan juga kembali menaungi Starke. Dia tidak lama mendampingi Klose di Bayern U-17. Pasalnya, sejak awal musim 2019/2020, Starke ditunjuk menjadi asisten pelatih kiper di skuad utama FC Hollywood. Dia membantu Toni Tapalovic. Tugas utama Starke adalah membuat kiper ketiga dan keempat Bayern tidak bosan.

Nasib Starke semakin bagus karena di akhir musim ini, Bayern kembali menjuarai Bundesliga, DFB-Pokal, dan Liga Champions. Tanpa berkeringat, Starke kembali menjadi bagian kesuksesan FC Hollywood menguasai Jerman dan Eropa.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network