Tambahkan India, Ini Alasan Malaysia Tak Undang Indonesia di Piala Merdeka 2023

"Permainan Indonesia dianggap masih jauh dari level Asia."

Berita | 22 January 2023, 13:43
Tambahkan India, Ini Alasan Malaysia Tak Undang Indonesia di Piala Merdeka 2023

Libero.id - Malaysia sempat menyebut bahwa timnas Indonesia belum standar Asia dan itu alasan mereka tidak mengundang Indonesia di Piala Merdeka 2023.

Malaysia diketahui akan menggelar turnamen persiapan untuk Piala Asia 2023 yakni Piala Merdeka. Dalam ajang tersebut, negara tetangga Indonesia itu akan mengundang sejumlah tim dari Asia Tenggara dan Asia Barat

Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) rencananya akan mengatur jadwal Piala Merdeka 2023 pada September mendatang. Pada gelaran tersebut, diketahui terdapat salah satu dari negara asal Asia Barat dan dua Asia Tenggara.

Diketahui, salah satu dari negara Asia Barat yang diundang pada Piala Merdeka 2023 antara lain Suriah atau Palestina. Sementara dua negara Asia Tenggara yang akan mengikuti gelaran tersebut adalah Thailand dan Vietnam.

Media Malaysia, Makanbola.com mengkonfirmasi bahwa hanya akan ada empat tim yang bakal berpartisipasi.

“Informasi ini sudah diumumkan oleh Asean Football melalui transmisi tunggal yang melihat akan ada sekitar 4 tim yang akan menjadi peserta,” tulis pernyataan Makanbola.com.

Adapun petinggi Federasi Sepakbola Malaysia, Mohd Firdaus Mohamed sebelumnya sempat melemparkan sindiran kepada Indonesia. Ia menganggap jika Indonesia masih belum memenuhi level Asia.

“Saya pribadi melihat dua tim Asia Tenggara seperti Vietnam dan Thailand yang benar-benar punya kualitas dan standar permainan di level Asia,” ujar Firdaus.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network